Arteta Minta Arsenal Lupakan Keinginan Daniel Ek Akuisisi Klub

Penulis: Fery Andriyansyah
Sabtu 22 Mei 2021, 06:00 WIB
Mikel Arteta minta Arsenal lupakan Daniel Ek

Mikel Arteta minta Arsenal lupakan Daniel Ek. (Foto: Sebastian Frej/MB Media/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Demi kepentingan klub, manajer Arsenal Mikel Arteta mengatakan sudah waktunya melupakan hasrat Daniel Ek untuk mengakuisisi klub dari tangan Kroenke Sports & Entertainment.

Salah satu pendiri Spotify, Daniel Ek, mengklaim bahwa tawaran senilai 1,8 miliar pound sterling untuk membeli Arsenal ditolak minggu lalu oleh pemilik klub Stan Kroenke dan putranya Josh.

Kroenke sendiri sudah kehilangan kepercayaan dari sebagian besar kelompok penggemar The Gunners, dan keputusan awal klub untuk bergabung dengan European Super League membuat ribuan pendukung melakukan protes besar-besaran di luar Emirates Stadium bulan lalu.

Ek tetap tertarik untuk membeli Arsenal meskipun Kroenke secara teratur menegaskan mereka tidak akan menjual klub, dan Arteta sekarang bersikap tegas dengan meminta semua orang untuk melupakan hal tersebut.

Melansir dari Sky Sports, ketika ditanya apakah sudah waktunya untuk melupakan rencana Ek mengambil alih klub, Arteta mengatakan: "Saya sangat berharap demikian karena saya pikir sangat jelas di mana pemilik berdiri.

"Untuk kepentingan klub, yang menurut saya merupakan satu-satunya perhatian, kami bertujuan untuk mendapatkan persatuan dan kebersamaan yang kami butuhkan untuk kembali ke tempat yang kami inginkan."

Setelah peluang ke Liga Europa tertutup, The Gunners masih bisa lolos ke Europa Conference League jika mereka mengalahkan Brighton pada laga terakhir Premier League musim ini, asalkan Everton dan Tottenham gagal menang di waktu yang bersamaan.

Artikel Tag: Mikel Arteta, Daniel Ek, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arteta-minta-arsenal-lupakan-keinginan-daniel-ek-akuisisi-klub
1369  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini