Arsenal Akan Selipkan Klausul Beli Jika Atlanta Mau Pinjam Nuno Tavares

Penulis: A Mahfuda
Sabtu 18 Jun 2022, 11:04 WIB
Nuno Tavares (Sumber: Getty)

Nuno Tavares (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer Pemain: Atlanta tertarik untuk mengontrak bek kiri Arsenal, Nuno Tavares, tapi dikabarkan kedua klub tak bisa mencapai kesepakatan soal persyaratan kontrak.

Nuno Tavares dicap gagal dalam menggantikan Kieran Tierney yang cedera sejak bergabung ke Emirates Stadium dari Benfica musim panas lalu.

The Gunners pun diyakini ingin membawa bek kiri baru pada bursa transfer kali ini, dengan Aaron Hickey dari Bologna menjadi salah satu target mereka.

Dan kini, Gianluca Di Marzio, mengabarkan bahwa Tavares mendapatkan minat dari klub Serie A, Atlanta.

Namun, Arsenal hanya mengizinkan kesepakatan pinjaman reguler selama satu musim atau kesepakatan pinjaman dengan opsi membeli seharga 34 juta pounds (Rp532 miliar), dan dikatakan bahwa persyaratan tersebut tak sesuai dengan harapan Atlanta.

D sisi lain, Porto baru-baru ini telah mengonfirmasi transfer Fabio Vieira ke ArsenaI dalam kesepakatan senilai 34 juta pounds.

Gelandang serang tersebut adalah rekrutan ketiga Mikel Arteta di bursa musim panas ini, menyusul kedatangan Matt Turner dan Marquinhos.

Meski sudah mendatang pemain baru di lini tengah, The Gunners diyakini masih berniat memboyong Youri Tielemans dari Leicester City.

Sementara itu, mereka juga belum menyerah untuk mendatangkan setidaknya satu striker untuk menggantikan Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette.

Gabriel Jesus dari Manchester City masih jadi target utama mereka, tapi belakangan mereka menemui kesulitan lantaran Chelsea dan Tottenham Hotspur juga saling berebut tandatangan penyerang asal Brasil tersebut.

Artikel Tag: Nuno Tavares, Arsenal, Atlanta

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/arsenal-akan-selipkan-klausul-beli-jika-atlanta-mau-pinjam-nuno-tavares
1976  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini