Aremania Dihimbau Untuk Tidak Membeli Tiket Di Calo

Animo Aremania dipastikan akan besar saat pertandingan semi-final
Ligaolahraga.com – Pada saat Arema melakoni laga kandang menjamu Sriwijaya FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (3/10) pada leg pertama babak semi-final Piala Presiden 2015. Manajemen Arema Cronus mengimbau para suporter yang ingin melihat pertandingan secara langsung agar tidak membeli tiket dari calo.
Manajemen menilai animo Aremania akan tinggi untuk menyaksikan laga tersebut langsung di stadion. Manajemen telah membuka ticket box sejak kemarin di kantor Arema Cronus, untuk menghindari oknum yang ingin mendapatkan keuntungan lebih.
Panitia pelaksana (panpel) pertandingan pun telah merilis daftar harga untuk laga semi-final Piala Presiden. Tiket ekonomi dijual dengan harga Rp30 ribu, kategori VIP dibanderol Rp105 ribu, dan VVIP dikenakan harga Rp115 ribu. Penjualan tiket ini berlangsung hingga, Jumat (2/10).
“Tiket sudah bisa dipesan di kantor Arema, manajemen membuka tiket box,” ungkap media officer Arema Sudarmaji, seperti dilansir Goal.
Penjualan tiket box bertujuan untuk bentuk antisipasi, sebab Arema kini melaju ke babak semi-final, dan animo Aremania dipastikan akan tinggi. Manajemen juga menghindari pihak-pihak yang berpotensi merugikan Aremania dari penjualan tiket.
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/aremania-dihimbau-untuk-tidak-membeli-tiket-di-calo
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini