Ambisi Dewa United Berikan Kekalahan Perdana Untuk Persib

Pelatih Dewa United, Jan Orde Riekerink
Berita Liga 1 Indonesia: Misi mempermalukan Persib menjadi misi Dewa United di laga pekan ke-19 Liga 1 2024/2025. Tim asuhan Jan Olde Riekerink berambisi memberi kekalahan perdana bagi sang juara bertahan.
Dewa United siap tempur mengarungi jadwal berat di awal putaran kedua Liga 1 2024/2025. Rintangan awal bisa dilalui setelah meraih kemenangan dari Arema. Berikutnya Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan akan bertamu ke markas Maung Bandung.
Pertandingan ini akan dimainkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (17/1) malam. Tiga poin dibidik Tangsel Warrior guna mendongkrak posisi di papan klasemen sementara Liga 1 2024/2025.
"Di bulan Januari kami memiliki jadwal yang berat, kami bermain melawan Arema yang ada di lima besar, kami bermain melawan Bandung yang ada di peringkat pertama dan setelah itu menghadapi PSM," tutur Jan Olde Riekerink dalam jumpa pers jelang laga, Kamis (16/1).
Sebelumnya Dewa baru bermain melawan Arema di laga pekan ke-18. Kemenangan 2-0 diamankan dan performa pemain mendapatkan apresiasi dari pelatih berpaspor Belanda tersebut meski belum sempurna.
"Saya rasa ujian pertama sudah dilakukan menghadapi Arema dan itu jadi gambaran berada di mana tim kami. Babak pertama berjalan dengan baik tapi babak kedua kami mulai sedikit kesulitan," jelas dia.
Menurutnya itu menjadi modal berharga untuk tampil melawan Persib di Bandung. Dewa berambisi memberikan kekalahan perdana bagi tim asuhan Bojan Hodak yang hingga pekan ke-18 belum pernah menelan hasil minor.
"Lalu setelah ini kami bermain menghadapi Bandung, mereka berada di peringkat pertama dan belum pernah kalah. Jadi itu yang jadi tujuan kami, memberikan mereka kekalahan pertama," kata Jan Olde Riekerink.
Laga ini kemungkinan akan dihadiri banyak penonton karena Persib sudah bisa membuka semua tribun usai sempat disanksi. Meski harus tampil di depan ribuan orang, pemain Dewa United digaransinya tidak akan tampil gugup.
"Kami memainkan permainan terbaik kami ketika ada penonton. Pemain terbiasa merasakan itu pada karir sepakbola mereka dan mereka bisa mengatasi tekanan dari penonton. Menurut saya, mereka menjadi lebih termotivasi ketika bermain di depan banyak orang, untuk menghibur juga," tukasnya.
Artikel Tag: dewa united, Persib, Jan Olde Riekerink
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ambisi-dewa-united-berikan-kekalahan-perdana-untuk-persib
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini