Amankan Kemenangan Penting, Atletico Madrid Kehilangan Tiga Pemain Kunci

Penulis: Vina Enza
Selasa 05 Mar 2019, 14:20 WIB
Amankan Kemenangan Penting, Atletico Madrid Kehilangan Tiga Pemain Kunci

Koke dan Diego Godin serta Filipe Luis dipastikan absen kontra Leganes (foto:Twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Atletico Madrid memang berhasil mengamankan kemenangan penting atas tuan rumah Real Sociedad di lanjutan La Liga pada Minggu (03/03) akan tetapi sekaligus harus kehilangan Koke dan Diego Godin, sebelumnya mereka juga telah ditinggalkan oleh Felipe Luiz.

Diego Simeone sudah dipastikan tanpa Diego Godin dan Koke saat menghadapi Leganes pada Sabtu (09/03) mendatang, Koke diganjar dua kartu kuning dan harus menjalani skorsing saat Atleti akhirnya mengamankan kemenangan 2-0 di Anoeta berkat dua gol Alvaro Morata.

Gelandang asal Spanyol tersebut telah diganjar kartu kuning empat menit sebelum babak pertama berakhir dan diusir ke luar lapangan di menit ke-67 setelah menerima kartu kuning kedua karena melakukan tekel.

Satu menit setelah kartu merah Koke, giliran Diego Godin yang diganjar kartu kuning merupakan yang kelima di La Liga musim ini yang berarti ia harus menjalani skorsing dalam satu pertandingan.

Akibatnya Atletico tanpa tiga pemain kuncinya untuk melakoni pertandingan selanjutnya setelah Filipe Luis terpaksa ditarik keluar karena mengalami cedera otot di paruh pertama.

Musim yang sudah mendekati akhir, Atletico Madrid juga masih berkiprah di Liga Champions dan berpeluang besar melaju ke perempat final setelah menang 2-0 di leg pertama atas Juventus.

Oleh karenanya Simeone enggan mengambil resiko dan memutuskan untuk menarik keluar Felipe Luis sebagai tindakan pencegahan sehingga cedera sang defender tidak makin parah. Hal tersebut sangat berguna karena mengingat Filipe Luis telah dua kali menepi musim ini dan cedera terakhirnya membuatnya absen hingga 49 hari.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Diego Godín, Filipe Luis, Koke

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/amankan-kemenangan-penting-atletico-madrid-kehilangan-tiga-pemain-kunci
616  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini