Aji Santoso Targetkan Fisik Pemain Persebaya Sudah 100 Persen Dalam 2 Pekan

Penulis: Dayat Huri
Jumat 21 Mei 2021, 10:00 WIB
Aji Santoso mulai tingkatkan intensitas latihan Persebaya Surabaya mulai ditingkatkan

Intensitas latihan Persebaya Surabaya mulai ditingkatkan/foto dok Persebaya Surabaya

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso menargetkan fisik para pemainnya sudah kembali fit dalam dua pekan ke depan. Untuk mencapainya, dia mulai meningkatkan intensitas latihan sejak Kamis (20/5) sore.

Dia memperbanyak porsi latihan conditioning saat Oktafianus Fernando dan kawan-kawan pada latihan yang berlangsung du Lapangan Jenggolo. Menu tersebut dikombinasikan dengan pemahaman taktikal berupa possession ball. Semua materi tersebut diberikan selama kurun waktu 90 menit.

Dia menyebut, penambahan porsi conditioning training adalah untuk mengejar target yang ia tetapkan. Bleep test juga dipersiapkan sebagai parameter untuk menilai kesiapan fisik pemain.

Bahkan tidak menutup kemungkinan ia akan menggelar dua kali latihan dalam satu hari. Seperti yang dilakukan pada Kamis ini. Para pemain Persebaya Surabaya menjalani latihan indoor di salah satu pusat kebugaran di Surabaya.

"Anak-anak memasuki peningkatan intensitas latihan tahap awal. Besok (21/5) kita akan berlatih fitness di gym, sorenya kita tetap latihan. Dan hari senin kita adakan tes vo2max," ungkap Aji Santoso seperti dilansir laman resmi klub.

Sementara itu, Arif Satria sudah mulai bergabung dalam latihan tim. Ia baru saja tiba di Surabaya Kamis (20/5) pagi dan langsung mengikuti latihan.

Meski terlambat gabung, namun kondisinya dinilai Aji Santoso cukup bagus. Hal tersebut dikarenakan Arif Satria masih menjalani latihan bersama timnas saat tim Persebaya Surabaya diliburkan.

"Kondisi Arif sudah bagus. Cuma perlu hati-hati aja biar tidak cedera lagi. Tadi makanya saya pesan jangan terlalu dipaksakan, biar naiknya intensitas latihan naik pelan-pelan dan tidak bikin kambuh cederanya," katanya.

Satu-satunya pemain yang dipastikan menepi hanya Rendi Irwan. Gelandang pemilik nomor punggung 12 tersebut mengalami cedera engkel dan dipastikan tidak akan mengikuti bleep test. Menurut dokter tim Persebaya Surabaya, Rendi membutuhkan istirahat hingga 10 hari ke depan agar cederanya sembuh total.

Artikel Tag: aji, Persebaya Surabaya, arif satria

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/aji-santoso-targetkan-fisik-pemain-persebaya-sudah-100-persen-dalam-2-pekan
845  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini