Tyrese Haliburton Akui Anthony Davis Buat Pacers Sulit Menang

Penulis: Viggo Tristan
Senin 11 Des 2023, 06:55 WIB - 446 views
Tyrese Haliburton acungi jempol permainan Anthony Davis.

Tyrese Haliburton akui Anthony Davis buat Pacers sulit menang. (Gambar: Fox Sports)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Indiana Pacers yaitu Tyrese Haliburton mengakui bahwa kehadiran Anthony Davis dalam skuat Los Angeles Lakers membuat timnya kesulitan menang. Davis benar-benar tampil impresif dalam laga final In-Season Tournament.

Seperti yang diketahui, Indiana Pacers jadi salah satu tim yang tampil mengesankan dalam In-Season Tournament kali ini. Mereka berhasil mengalahkan tim-tim kuat dari konferensi timur dan mengamankan tiket final. Sayangnya pada laga puncak, mereka harus menelan kekalahan pahit dari Los Angeles Lakers dengan skor telak 109-123. Menanggapi kekalahan ini, Tyrese Haliburton selaku pemain utama Pacers mengatakan bahwa timnya kurang beruntung tidak memiliki sekaliber Anthony Davis. Davis tampil luar biasa dengan torehan 41 poin dan 20 rebound. Davis juga menganggap pertandingan final In-Season Tournament layaknya babak playoff (bermain selama 41 menit dan hanya istirahat selama 7 menit).

"Tidak semua tim memiliki Anthony Davis. Ini hanya masalah memahami apa yang diharapkan. Saya sama sekali tidak merasa berada di musim reguler. Saya terbiasa bermain melawan LeBron berapa pun waktu bermainnya, 30 atau 35 menit. Tapi ketika AD tidak pernah meninggalkan lantai, itu seperti pertandingan playoff," ucap Haliburton.

"Membiasakannya saja sudah memberikan manfaat yang baik bagi saya dan membuat saya ingin memainkan lebih banyak pertandingan berisiko tinggi, seperti playoff. Saya ingin mengelola sisa musim dengan baik agar bisa berpartisipasi di babak playoff dan merasakan perasaan itu lagi," tukas pemain bernomor punggung 0 itu.

Artikel Tag: Tyrese Haliburton, Anthony davis

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/tyrese-haliburton-akui-anthony-davis-buat-pacers-sulit-menang
446
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini