Teemo Tan Comeback, Kali Ini Pilih Perkuat Satya Wacana Salatiga

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 04 Jan 2026, 11:27 WIB - 348 views
Satya Wacana Salatiga dapatkan jasa Teemo Tan.

Teemo Tan resmi bergabung dengan Satya Wacana Salatiga. (Gambar: IBL Indonesia)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL : Pebasket senior Teemo Tan akhirnya memilih untuk comeback setelah vakum cukup lama dari dunia basket profesional. Adalah Satya Wacana Salatiga yang dipilih untuk kelanjutan kariernya.

Teemo Tan musim lalu tidak bermain setelah berpisah dengan Prawira di tahun 2024. Teemo mulai bermain di Prawira sejak tahun 2022. Tak banyak yang dibuat pada musim debutnya, karena Teemo hanya bermain 13 pertandingan saja. Dengan menit bermain di bawah 10 menit. Jelas saat itu Teemo tidak punya kesempatan menunjukkan diri. Sementara di musim 2024, situasi Prawira tidak menguntungkan. Sehingga mustahil bagi tim ini untuk memainkan lini kedua terlalu banyak. Hal inilah yang membuat Teemo akhirnya hanya bisa bermain 14 laga dalam satu musim kompetisi. Namun itu sudah termasuk dua laga playoffs yang dia mainkan.

Sepanjang kiprahnya di liga, Teemo tidak pernah tampil dengan menit bermain di atas 10 menit. Apalagi di tim sebesar Prawira. Sehingga Teemo bisa berharap bahwa head coach Jerry Lolowang memberikan menit bermain lebih banyak, agar bisa mengeluarkan potensinya. Kehadiran Teemo, yang memiliki kemampuan melakukan tembakan jarak jauh, bisa membuat Satya Wacana punya opsi lain di sisi sayap.

Kehadiran Teemo jelas sangat menguntungkan bagi Satya Wacana Salatiga yang notabene dipenuhi pemain muda. Pengalaman Teemo dapat sangat berharga bagi mereka untuk bisa membawa permainan ke level yang lebih tinggi.

Artikel Tag: Teemo Tan, Satya Wacana Salatiga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/teemo-tan-comeback-kali-ini-pilih-perkuat-satya-wacana-salatiga
348
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini