Pulihkan Cedera, Tony Parker akan Berlatih Bersama Tim Austin Spurs

Penulis: zsazsa
Sabtu 28 Okt 2017, 08:36 WIB
Pulihkan Cedera, Tony Parker akan Berlatih Bersama Tim Austin Spurs

Tony Parker cedera saat game 2 semifinal wilayah barat musim lalu

Ligaolahraga.com -

Berita Basket: San Antonio Spurs menempatkan Tony Parker dengan tim afiliasi mereka di G League, yaitu Austin Spurs, untuk berlatih dan memulihkan cederanya. Parker telah memulai latihan hari Rabu (25/10) lalu dan akan berlatih lagi hari Jumat ini.

Kepada Marc J. Spears dari The Undefeated, Parker menuturkan bahwa latihannya berjalan lancar dan dia memanfaatkan latihan tersebut untuk memulihkan kondisinya. Namun, ia belum tahu kapan akan kembali bermain di NBA bersama Spurs.

Secara kebetulan Austin Spurs mengadakan kamp latihan di San Antonio pekan ini, sehingga memungkinkan Parker untuk berlatih bersama tim tersebut dan memulihkan cedera quadriceps tendonnya. Cedera tersebut membuat Parker mengakhiri musim lalu di bulan Mei saat pertandingan semifinal wilayah barat.

Dokter sebenarnya sudah menyatakan Parker sembuh pada September lalu, tetapi Spurs lebih memilih mengambil langkah hati-hati dalam menangani pemain yang baru pulih dari cedera. Perkiraan awal untuk comeback Parker adalah bulan Januari, namun dia yakin dia akan kembali lebih cepat jika proses rehabilitasi cederanya berjalan lancar.

“Mereka menyatakan saya sudah sembuh, tetapi saya pikir saya masih butuh dua bulan untuk kembali bugar dan membuat kaki saya lebih kuat,” kata parker kepada Spears.

Pemain berusia 35 tahun ini mengalami cedera di quadriceps tendon kiri saat Spurs menang 121-96 atas Rockets pada gim 2 semifinal wilayah barat. Seriusnya cedera Parker membuat pengamat mengira bahwa cedera tersebut bisa mengakhiri karir basketnya, namun pemain berposisi point guard ini belum memikirkan rencana pensiun.

“Saya merasa frustrasi karena saya bermain bagus dan tim juga bermain bagus. Saat itu kami bersiap menghadapi Warriors di final wilayah. Tidak pernah saya bersedih dan terlintas pikiran bahwa saya akan pensiun. Semua orang berkata saya akan pensiun. Tetapi saya tidak mendengarnya, karena saya lebih frustrasi tidak bisa berada di tim saat final wilayah. Hal itu yang paling membuat frustrasi. Selain itu, dalam benak saya, saya yakin akan kembali bermain. Tidak mungkin saya tidak kembali bermain,” tutup Parker.

Artikel Tag: Tony Parker, San Antonio Spurs, Austin Spurs, NBA, G League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/pulihkan-cedera-tony-parker-akan-berlatih-bersama-tim-austin-spurs
1401  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini