Preview NBA: Cleveland Cavaliers Vs Indiana Pacers (7 Jan 2026)

Penulis: Hanif Rusli
Rabu 07 Jan 2026, 06:39 WIB - 313 views
Cleveland Cavaliers akan bertamu ke kandang Indiana Pacers dalam lanjutan kompetisi NBA musim 2025-26 pada Selasa (6/1) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB. (Foto: NBA)

Cleveland Cavaliers akan bertamu ke kandang Indiana Pacers dalam lanjutan kompetisi NBA musim 2025-26 pada Selasa (6/1) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB. (Foto: NBA)

Ligaolahraga.com -

Indiana Pacers akan menghadapi tekanan besar ketika menjamu Cleveland Cavaliers pada Selasa (6/1) malam waktu setempat atau Rabu pagi WIB.

Kekalahan dalam laga ini akan menempatkan Pacers dalam sejarah kelam klub: kekalahan ke-13 secara beruntun, rekor terburuk sejak mereka bergabung dengan NBA pada 1976.

Saat ini, Indiana sudah menelan 12 kekalahan berturut-turut, menyamai rentetan terpanjang yang pernah mereka alami pada musim 1982-83, 1984-85, dan 1988-89.

Kekalahan terbaru terjadi pada Minggu lalu, ketika Indiana Pacers tumbang 135-127 dari Orlando Magic.

Dalam laga tersebut, Desmond Bane mencetak 31 poin dan Paulo Banchero menambahkan 28 poin serta 12 rebound untuk Orlando.

Meski kalah, Indiana mendapat kontribusi besar dari Pascal Siakam yang mencetak 34 poin, sementara Andrew Nembhard mencatatkan double-double dengan 20 poin dan 11 assist.

Namun, kekalahan itu menjadi yang ke-30 bagi Indiana Pacers dalam 36 pertandingan terakhir, sebuah penurunan drastis setelah mereka tampil hingga Final NBA musim lalu.

Pelatih Rick Carlisle tetap mencoba melihat sisi positif. Ia menyoroti semangat juang timnya, meski mengakui periode buruk di kuarter kedua kembali menjadi masalah utama.

Indiana sempat unggul 12 poin di awal laga melawan Orlando, tetapi runtuh setelah kebobolan laju 17-0 yang mengubah arah pertandingan.

Situasi tidak menjadi lebih mudah karena lawan berikutnya adalah Cavaliers, tim yang sudah dua kali mengalahkan Pacers musim ini.

Cleveland menang 120-109 pada November dan 135-119 di Indianapolis pada Desember.

Dalam dua laga tersebut, Donovan Mitchell mencetak total 75 poin dan mengakui bahwa kekalahan Cleveland dari Indiana di semifinal Wilayah Timur 2025 masih menjadi motivasi pribadinya.

Meski begitu, Cavaliers sendiri sedang berada dalam tekanan. Mereka baru saja kalah 114-110 dari Detroit Pistons dan masih berjuang keluar dari posisi papan tengah Wilayah Timur.

Mitchell memimpin Cleveland dengan 30 poin dalam laga tersebut, tetapi mengakui timnya terlalu sering melakukan kesalahan mendasar.

Cleveland juga dilanda masalah kebugaran. Jarrett Allen absen karena sakit, Dean Wade masih cedera, sementara Sam Merrill naik ke starting lineup dan mencetak 15 poin.

Dengan dua tim sama-sama mencari momentum, laga ini menjadi ujian mental besar, terutama bagi Pacers yang berusaha keras menghindari rekor kekalahan paling menyakitkan dalam sejarah klub.

Artikel Tag: Indiana Pacers

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/preview-nba-cleveland-cavaliers-vs-indiana-pacers-7-jan-2026
313
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini