Nikola Jokic Dinilai Layak Dapatkan Kontrak Bernilai 500 Juta Dolar AS

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 04 Feb 2021, 07:08 WIB
Nikola Jokic diyakini Darko Milicic pantas dapat kontrak bernilai 500 juta Dolar AS.

Darko Milicic sebut Nikola Jokic jauh lebih baik daripada Rudy Gobert.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Eks pebasket NBA yaitu Darko Milicic mengomentari performa Nikola Jokic yang semakin matang seiring berjalannya waktu. Milicic merasa jika Jokic berhak mendapatkan kontrak besar dibandingkan dengan pemain lain.

Seperti yang diketahui, perpanjangan kontrak Rudy Gobert bersama Utah Jazz pada awal musim ini memang mengejutkan banyak pihak. Bagaimana tidak, Jazz berani mengeluarkan uang sebesar 220 juta Dolar AS untuk memberi kontrak baru kepada Gobert. Angka ini dirasa terlalu besar bagi pemain bigman yang hanya bisa mencetak rata-rata 14 poin dan 12 rebound per pertandingan itu.

Rasa tidak setuju kemudian disampaikan oleh beberapa legenda basket. Setelah Shaquille O'Neal yang berkomentar, kini giliran Darko Milicic yang angkat bicara. Sebagai pemain yang sama-sama berasal dari Serbia, Milicic juga memberi pembelaan kepada Jokic.

"Kita harus sadar bahwa uang adalah dasar keberadaan NBA. Jika Gobert bernilai uang sebanyak itu, maka Nikola Jokic kita harus menandatangani kontrak untuk 500.000.000 dolar. Kemampuan bermainnya jauh lebih baik daripada Rudy Gobert," ucap Milicic saat diwawancara oleh media setempat.

Terkadang, kontrak yang diberikan oleh tim-tim NBA memang tidak masuk akal. Ada pemain yang kurang hebat tetapi diberi kontrak luar biasa besar. Sebagai contoh, Luol Deng sempat dikontrak sebesar 64 juta Dolar AS oleh Los Angeles Lakers. Padahal, Deng bukan menjadi pilihan utama dalam tim saat itu.

Artikel Tag: Nikola Jokic, Rudy Gobert, Darko Milicic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/nikola-jokic-dinilai-layak-dapatkan-kontrak-bernilai-500-juta-dolar-as
1648  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini