Lagi! Pemain NBA Merapat ke Klub Basket China

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 19 Jun 2018, 21:45 WIB
Lagi! Pemain NBA Merapat ke Klub Basket China

Marreese Speight akan memulai perjalanan baru di Negeri China.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Marreese Speights telah mengambil keputusan untuk memilih ke tim manakah ia akan berlabuh di musim depan. Pemain Orlando Magic ini memutuskan untuk bergabung dengan salah satu klub asal China, Guangzhou Long Lions.

Musim depan, fans NBA khususnya fans Orlando Magic nampaknya sudah tidak bisa melihat Marreese Speights untuk berlaga lagi NBA. Pasalnya, Speights telah memutuskan untuk keluar di NBA dan memulai karier di negara baru yaitu China.

Pada awal musim lalu, Speights meneken kontrak berdurasi 1 tahun bersama Orlando Magic. Meski sempat tampil apik bersama Golden State Warriors, Speights tetap tidak mendapat tempat utama ketika ia pindah ke Magic. Ia kerap kali menjadi center cadangan untuk menggantikan Nikola Vucevic apabila tidak tampil maksimal. Kini, kontrak Speights telah habis dan ia akan berstatus free agent. Meski masih berpeluang untuk meneruskan kariernya di NBA, ia lebih memilih untuk pindah ke negara lain.

Selama berkarier di NBA, performa Speights dapat dikatakan cukup impresif. Puncaknya adalah saat ia bermain bagi Warriors pada tahun 2014-2015 silam. Ia berhasil mencetak rata-rata 10 poin dan 4 rebound per pertandingan dan sukses membawa Warriors meraih gelar juara saat itu. Namun sayang, performanya yang menurun di tahun selanjutnya membuat Warriors enggan melanjutkan kerjasama dengan Speights.

Kepindahan Speights untuk berlaga di China ini bukan pertama kalinya terjadi bagi seorang pemain NBA. Sebelumnya, beberapa nama pemain besar di NBA seperti JR Smith, Stephon Marbury, Tracy McGrady, Gilbert Arenas dan Metta World Peace juga sempat mencoba peruntungan di negeri tirai bambu. Namun, sebagian besar dari mereka tidak cocok dengan atmosfer permainan di China dan tidak pernah bertahan lama.

Artikel Tag: NBA, Magic, Marreese Speights

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/lagi-pemain-nba-merapat-ke-klub-basket-china
1227  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini