Johannis Winar Puas Indonesia Patriots Finis Posisi ke-10

Penulis: Senja Hanan
Selasa 27 Jun 2023, 15:19 WIB
Pelatih Indonesia Patriots, Johannis Winar.

Pelatih Indonesia Patriots, Johannis Winar.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL: Indonesia Patriots memang harus puas finis di peringkat ke-10. Meski demikian, pelatih Johannis Winar mengaku puas dengan prestasi anak asuhnya,

"Dengan segala keterbatasan, mereka sudah lakukan yang terbaik yang mereka bisa. Kalau kita lihat program, mereka lahap semua. Latihan setiap hari dua kali hanya libur hari minggu. Mereka gak ada masalah. Jadi menurut saya, ini hasil maksimal yang didapat," jelas Coach Johannis Winar.

Coach Ahang mengapresiasi capaian ini karena tidak mudah bersaing di IBL. Apalagi, menyiapkan Tim Indonesia Patriots juga penuh tantangan musim ini. Mengingat, Patriots musim ini diisi gabungan dari pemain yang pernah main di IBL dan tidak sama sekali.

Ada enam pemain yang pernah mencicipi IBL musim lalu. Mereka adalah Dame Diagne, Moudu Kane, Julian Chalias, Daniel Salamena, Elgi Wimbardi, dan Andrew Lensun.

Kemudian ada tujuh nama yang belum bermain di IBL sama sekali. Mereka adalah Greans Tangkulung, Justin Jaya Wijayanto, Erick Ibrahim, Rafael Pasha, Ida Bagus Ananta, Karl Patrick Gloria, dan Mohammad Aymane Garudi Arip.

Untuk menyatukan mereka main dalam satu tim jelas butuh waktu. Selama depalan bulan, mereka terus dilatih. Hasilnya, para pemain Patriots sudah mampu mencerna program yang diberikan tim pelatih.

Mereka sudah bisa bermain by system dan secara skill eksekusi sudah lebih baik. Jangan lupa juga, basketball knowlegde juga sudah meningkat.

"Kalau untuk running system, mereka sudah menyerap 100 persen. Mereka sudah tahu bagaimana cara bermain secara tim yang dikembangkan di Patriots dan opsi-opsi dari pengembangan sistem itu. Tapi mereka butuh jam terbang lebih untuk bisa menjadi lebih matang," jelasnya, diberitakan situs resmi Perbasi.

Artikel Tag: Indonesia Patriots, Johanis Winar, IBL

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/johannis-winar-puas-indonesia-patriots-finis-posisi-ke-10
551  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini