De Jong : City Juara Musim Depan

Penulis: ifan Adhi
Senin 19 Jan 2015, 17:55 WIB
De Jong : City Juara Musim Depan

De Jong : City Juara Musim Depan

Ligaolahraga.com -

Gelandang Manchester City Nigel De Jong menegaskan klubnya akan menjadi yang terhebat dan menjadi juara Liga Primer musim depan.

Besar harapan De Jong terhadap The Citizens dapat menunjukkan tajinya dan meruntuhkan kejayaan Big Four. Sejak pindah dari Hamburg ia sudah mencium aroma juara pada klub asuhan Roberto Mancini ini.

"Apakah ada kesempatan bagi kami untuk memenangkan titel Liga Primer?. Kita lihat saja nanti. Selalu ada sesuatu   untuk memenangkan sebuah piala dan anda harus bercita-cita tinggi. Tidak ada yang lebih baik selain menjadi yang nomor satu. Itu tujuan kami. Mari kita lihat para pemain City  menetapnya di tahun ini," ungkap pemain berusia 26 tahun ini.

Pemain asal Belanda ini berharap rekan-rekannya akan lebih berpengalaman usai bermain bersama musim lalu.

"Tahun lalu adalah musim pertama kami dengan skuad baru. Musim depan akan lebih baik. Satu tujuan di klub ini adalah menjadi pemuncak. Itulah mengapa pemain berada disini," tegasnya.

City akan memulai perjalan di Liga Primer dengan berkunjung ke White Hart Lane untuk menghadapi Tottenham Hotspurs.(Rizki)

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/de-jong-city-juara-musim-depan
543  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini