Damian Lillard Bawa Blazers Menang Atas Lakers

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 01 Feb 2020, 23:52 WIB
Damian Lillard Bawa Blazers Menang Atas Lakers

Portland Trail Blazers sukses bekuk perlawanan Los Angeles Lakers.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Los Angeles Lakers menjamu perlawanan Portland Trail Blazers dalam laga pertama di Staples Center selepas tragedi yang menimpa Kobe Bryant. Sayangnya, dalam pertandingan tersebut Lakers gagal memetik kemenangan.

Lakers dan Blazers sendiri sejatinya langsung menunjukkan permainan yang sengit sejak menit awal. Kedua tim sama-sama ngotot untuk bisa keluar sebagai pemenang dalam pertandingan ini. Beruntung bagi Blazers, mereka memiliki pemain bintang sekelas Damian Lillard. Akurasi tembakannya yang sangat baik mampu membawa Blazers unggul di paruh kedua hingga akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor 127-119.

Lillard memang menjadi pahlawan kemenangan Blazers dalam laga ini. Pemain yang berposisi sebagai point guard tersebut mampu mencetak total 48 poin, 9 rebound, dan 10 assist dalam pertandingan ini. Ia juga mampu melesakkan 7 kali tembakan tiga angka yang membuat Lakers kesulitan untuk bisa bangkit. Tidak ingin ketinggalan dengan Lillard, pemain Blazers lainnya yang tampil tidak kalah apik adalah Hassan Whiteside. Whiteside mampu mencetak double-double dengan 30 poin serta 13 rebound.

Berpindah ke kubu Lakers, LeBron James dan Anthony Davis menjadi dua pemain yang perannya paling terlihat dalam tim. Davis mampu menjadi top skor usai menorehkan total 37 poin, 15 rebound, dan 6 assist. Sementara itu, LeBron yang diberi jatah bermain selama 38 menit oleh pelatih kepala Frank Vogel juga hampir mencetak triple-double dengan 22 poin, 8 rebound, dan 10 assist.

Artikel Tag: NBA, lakers, Blazers, Damian Lillard, Anthony davis, Hassan Whiteside, LeBron james

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/damian-lillard-bawa-blazers-menang-atas-lakers
2174  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini