Coby White Alami Cedera Bahu Ketika Bermain Basket di Luar Tim

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 11 Jun 2021, 19:35 WIB
Coby White alami cedera bahu ketika beraktivitas basket di luar tim.

Chicago Bulls kehilangan Coby White selama 4 bulan karena cedera bahu.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket Chicago Bulls yaitu Coby White mengalami nasib sial ketika bermain basket di luar aktivitas tim. Ia menderita cedera bahu yang serius sehingga harus naik meja operasi.

Melalui sosial media tim, Chicago Bulls merilis pernyataan bahwa Coby White telah mengalami cedera di bagian bahu kirinya. Cedera itu dipastikan datang dari aktivitas luar tim. Mengingat cederanya cukup serius dan mengkhawatirkan, tahapan operasi sudah dilakukan untuk memulihkan permasalahan bahu White. Kurang lebih butuh waktu 4 bulan bagi White agar bisa bermain basket secara normal lagi. Pihak tim Bulls juga tidak menceritakan secara detail bagaimana kronologi cedera itu bisa menimpa White.

Satu hal yang pasti, kabar ini jelas jadi pukulan berat bagi manajemen tim Bulls. Pasalnya, waktu 4 bulan bukanlah durasi yang singkat untuk menepi. Meskipun saat ini sedang libur alias offseason, tetapi White diragukan bisa langsung bermain pada awal musim 2022 mendatang. NBA musim depan sendiri bakal dimulai pada pertengahan bulan Oktober.

Untuk menutupi lubang yang ditinggalkan White, kemungkinan besar Bulls akan bergerak secara aktif di bursa pasar bebas. Mereka akan mencari guard baru yang cocok dan sesuai dengan permainan tim saat ini. Nama-nama besar seperti Lonzo Ball dan Dennis Schroder bisa jadi opsi alternatif untuk membantu tugas dari Zach Lavine dan kawan-kawan.

Artikel Tag: Coby White, Chicago Bulls, NBA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/coby-white-alami-cedera-bahu-ketika-bermain-basket-di-luar-tim
1167  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini