Cetak 41 poin, Allen Crabbe Bawa Nets Atasi Bulls

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 10 Apr 2018, 22:07 WIB
Cetak 41 poin, Allen Crabbe Bawa Nets Atasi Bulls

Allen Crabbe melakukan steal terhadap pemain Chicago Bulls, David Nwaba.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA: Chicago Bulls bertandang ke markas tim yang khas dengan warna hitam, Brooklyn Nets, Senin (9/4). Bulls yang gagal menampilkan performa terbaiknya dipaksa pulang dengan tangan hampa pada laga ini.

Bermain dengan ambisi besar untuk meraih kemenangan, Nets langsung berusaha menekan dan meninggalkan Bulls. Nets pun perlahan demi perlahan mulai menguasai jalannya laga walaupun tidak pernah unggul lebih dari 12 poin pada laga ini. Namun, Nets berhasil mempertahankan permainan impresifnya tersebut hingga akhir laga untuk mengunci kemenangan. Nets berhasil mengalahkan Bulls dengan skor akhir 114-105.

Kemenangan impresif Nets kali ini dibawakan oleh pemain mereka yang tampil impresif di malam itu, Allen Crabbe. Crabbe berhasil mencetak 41 poin di pertandingan ini dan menjadikannya top skor dalam tim. Torehan tersebut juga merupakan pencapaian poin terbanyak Crabbe sepanjang karir NBA nya hingga saat ini. Selain Crabbe, D'Angelo Russell yang di musim ini bermain kurang konsisten berhasil unjuk gigi dengan torehan 21 poinnya.

Di kubu Bulls, Cameron Payne dan Sean Kilpatrick berhasil menjadi dua pemain yang perolehan poinnya paling banyak di dalam tim. Kilpatrick yang turun dari bangku cadangan berhasil menjadi pendulang poin terbanyak usai meraih 16 poin di laga ini. Sementara itu, Payne yang dipercaya menjadi playmaker dalam starting lineup berhasil menambahkan total 15 poin dan 6 assist untuk kubu Bulls.

Artikel Tag: NBA, Bulls, nets, Sean Kilpatrick, Cameron Payne, d’angelo russell, Allen Crabbe

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/cetak-41-poin-allen-crabbe-bawa-nets-atasi-bulls
1006  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini