Cedera Betis Giannis Kambuh, Absen hingga 6 Pekan

Penulis: Damar Yuliarti
Sabtu 24 Jan 2026, 15:53 WIB - 244 views
Cedera Betis Giannis Kambuh, Absen hingga 6 Pekan - sumber: (mainbasket)

Cedera Betis Giannis Kambuh, Absen hingga 6 Pekan - sumber: (mainbasket)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA: Milwaukee Bucks kembali menghadapi situasi sulit setelah mengalami kekalahan tipis 100-102 dari Denver Nuggets. Kekalahan ini semakin terasa menyakitkan karena bintang utama mereka, Giannis Antetokounmpo, diprediksi akan absen dalam waktu yang cukup lama akibat cedera betis.

Bucks sempat tertinggal hingga 23 poin di kuarter keempat, namun berusaha keras untuk memangkas jarak. Usaha tersebut hampir membuahkan hasil ketika Ryan Rollin berhasil mencetak tripoin, membuat kedudukan menjadi 101-100 saat waktu tersisa 5,4 detik. Sayangnya, momentum ini gagal dipertahankan setelah Jalen Pickett dari Nuggets mendapatkan tembakan gratis akibat pelanggaran Gary Harris. Pickett hanya berhasil memasukkan satu tembakan, namun itu cukup untuk memastikan kemenangan bagi Nuggets yang bermain tanpa kehadiran Nikola Jokic dan Jamal Murray.

Di tengah kekalahan tersebut, Giannis, MVP NBA dua kali, mendapatkan cedera di kuarter pertama pertandingan yang berlangsung pada Jumat (23/1) di Fiserv Forum, Milwaukee. Ia sempat meninggalkan lapangan untuk mendapatkan perawatan dan kembali dengan betis terbalut perban. Meskipun tetap bermain, Giannis tampak tidak nyaman sepanjang pertandingan hingga akhirnya meninggalkan lapangan 34 detik sebelum pertandingan usai.

"Saya merasakan sakitnya hampir sepanjang pertandingan. Tapi saya tidak ingin berhenti bermain. Pada akhirnya saya tidak bisa bergerak lagi jadi saya harus berhenti," ujar pemain berusia 31 tahun itu.

Giannis dijadwalkan menjalani pemeriksaan MRI untuk memastikan tingkat keparahan cederanya. Dalam konferensi pers setelah pertandingan, Giannis mengungkapkan bahwa cedera kali ini terasa mirip dengan yang dialaminya di awal musim.

“Setelah MRI, mereka mungkin akan memberitahu saya bahwa ada sesuatu yang retak di betis saya, di otot soleus atau semacamnya. Ini berdasarkan pengalaman saya di NBA,” ujarnya.

Dalam pertandingan tersebut, Giannis mencatatkan dobel-dobel dengan 22 poin, 13 rebound, dan 7 asis. Meskipun mencetak angka yang cukup baik, penampilannya terbatas dengan hanya melakukan 8 percobaan tembakan, separuhnya berhasil. Mayoritas poin lainnya diperoleh dari 15/16 tembakan bebas.

Giannis pernah absen dalam delapan pertandingan berturut-turut di pertengahan Desember dan baru kembali bermain pada 27 Desember lalu. Sepanjang musim, ia sudah absen dalam 14 pertandingan. Saat Giannis tidak bermain, Bucks mencatat rekor 3-11. Kini, dengan rekor 18-26, Bucks berada di posisi ke-11.

“Saya akan bekerja keras untuk kembali. Mungkin saya akan kembali di akhir Februari atau awal Maret. Mudah-mudahan tim akan berada pada posisi yang memungkinkan kami setidaknya lolos ke babak play-in atau playoff,” tegasnya. (rag)

Artikel Tag: Giannis Antetokounmpo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/cedera-betis-giannis-kambuh-absen-hingga-6-pekan
244
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini