Andrie Ekayana: Tim Sudah Kantongi 35 Pemain Calon Rookie IBL

Penulis: Senja Hanan
Senin 27 Sep 2021, 22:30 WIB
Andrie Ekayana Mengaku Sudah Punya 35 Pemain Calon Rookie IBL

Andrie Ekayana Mengaku Sudah Punya 35 Pemain Calon Rookie IBL

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia: Ketua Tim Scouting Rookie IBL, Andrie Ekayana mengatakan mereka sudah bekerja memantau pemain berbakat dari seluruh wilayah di Indonesia. Haislnya, ada 35 nama yang sudah diundang untuk ikuti rookie combine nanti.

Salah satu keseriusan untuk mendapatkan potensi pemain, IBL membentuk Tim Penjaringan (tim Scouting) yang bertugas untuk melakukan rekrutmen, seleksi dan pelatihan nantinya.

"Proses sudah berjalan sejak awal Agustus. Saat ini kami telah memilih 35 calon pemain untuk mengikuti Rookie Combine" kata Ketua Tim Scouting Rookie IBL, Andrie Ekayana, sebagaimana diberitakan situs resmi IBL.

Berbeda dengan dua tahun sebelumnya dimana calon pemain mendaftar, calon pemain Rookie kali ini bersifat invitasi rekrutmen oleh tim scouting dan dilakukan verifikasi data termasuk pantauan melalui hasil instruksi video yang dibuat bersama bintang basket, Xaverius Prawiro.

"Daftar para pemain juga telah mendapatkan review dari tim-tim IBL. Artinya mereka telah mendapatkan rekomendasi dan dinilai layak bersaing di IBL," jelasnya.

Secara kualitas kandidat rookie musim ini mengalami peningkatan signifikan. Yayan juga menyebut beberapa pemain yang pernah mengikuti seleksi tim elite muda di Cirebon tahun lalu mengikuti seleksi rookie kali ini.

Selain 35 pemain yang sudah memenuhi kriteria, IBL Rookie Combine juga rencana akan diikuti pemain rekomendasi klub sebagaimana juga dilakukan dua tahun sebelumnya.

Menarik untuk dilihat bagaimana kualitas para pemain basket berbakat ini. Apakah penjaringan yang dilakukan tim pemandu berbakat sudah maksimal apa belum?

Artikel Tag: IBL, Andrie Ekayana

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/andrie-ekayana-tim-sudah-kantongi-35-pemain-calon-rookie-ibl
906  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini