Tiga Ganda Campuran Melaju ke Babak Kedua Vietnam Open 2019
Berita Badminton : Tiga wakil ganda campuran Indonesia sukses melangkah ke babak kedua turnamen Vietnam Open 2019 World Tour Super 100 yang berlangsung di Ho Chi Minh City, Hanoi.
Wakil pertama yang lolos adalah pasangan baru, Rian Agung Saputro/Brigita Marcelia Rumambi yang sukses mengalahkan pasangan asal Malaysia, Tien Ci Wong/Desiree Hao Shan Siow lewat pertarungan rubber game 19-21, 21-17 dan 21-16.
Selanjutnya di babak kedua (12/9) Rian/Rumambi akan menghadapi unggulan lima asal Hong Kong, pasangan Hee Chun Mak/Chau Hoi Wah yang menyingkirkan ganda campuran asal China, Di Zi Jian/Liu Xuan Xuan dengan tiga game 21-17, 15-21 dan 21-11.
Sementara pasangan, Adnan Maulana/Mychelle Crhystinne Bandaso berhasil melangkah ke babak kedua dengan mengalahkan wakil asal Malaysia, Chia Weijie/Lim Chie Sien dengan dua game langsung yang cukup mudah 21-15 dan 21-14 hanya dalam tempo 26 menit.
Di babak kedua, Adnan/Mychelle yang menempati unggulan kedelapan, akan menghadapi pasangan asal China, Guo Xin Wa/Zhang Shu Xian yang menyingkirkan ganda campuran asal Indonesia, Zacharia Joshiano Sumanti/Hediana Julimarbela dengan rubber game 18-21, 21-15 dan 21-14.
Sedangkan wakil ketiga yang lolos babak kedua Vietnam Open adalah pasangan senior, Ricky Karanda Suwardi/Pia Zebadiah Bernadet yang berhasil mengalahkan wakil asal Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn/Chasinee Korepap dengan kemenangan tiga game 15-21, 21-13 dan 21-13.
Selanjutnya di babak kedua, Ricky/Pia akan mencoba memesan tempat di babak perempat final menghadapi unggulan teratas ganda campuran asal Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Herttrich yang menyingkirkan pasangan asal Taiwan, Lu Chia Pin/Yan Ching Tun dengan rubber game 21-13, 16-21 dan 21-11.
Artikel Tag: Adnan Maulana, Mychelle Crhystinne Bandaso, Ricky Karanda Suwardi, Pia Zebadiah Bernadet, Vietnam Open 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/tiga-ganda-campuran-melaju-ke-babak-kedua-vietnam-open-2019
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini