Rinov/Fadia Beberkan Rahasia Langsung Klop di Final BAMTC 2025

Rinov Rivaldy-Siti Fadia Silva Ramadhanti/[Foto:PBSI]
Berita Badminton : Pasangan ganda campuran Rinov Rivaldy / Siti Fadia Silva Ramadhanti adalah satu dari tiga perwakilan Indonesia yang mampu menyumbang poin penuh dalam kemenangan tim Indonesia melawan tuan rumah China di final Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025.
Tampil di partai pertama, pasangan dadakan Rinov Rivaldy dan juga Siti Fadia Silva Ramadhanti yang sukses mengalahkan wakil China, Gao Jia Xuan / Wu Meng Ying dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-11 dan 21-13.
Rinov Rivaldy mengakui bahwa tak memberikan kesempatan untuk bangkit kepada pasangan China menjadi kunci kemenangan hari ini dan meraih poin berharga untuk Merah Putih.
"Mereka adalah pasangan muda yang cukup bagus, mereka masa depan ganda campuran China. Tapi hari ini kami terus menekan mereka dari awal sampai akhir sehingga mereka tidak bisa mengeluarkan kemampuan yang terbaik," tanggap Rinov kepada tim Humas dan Media PP PBSI.
Sementara itu sama-sama berasal dari PB Djarum tentu memudahkan Fadia untuk beradaptasi dengan seniornya karena beberapa kali bermain bersama saat membela klub di Kejurnas PBSI.
"Jujur, saya sudah percaya sekali dengan Kak Rinov," katanya.
"Kami sudah sering latihan bersama, di Kejurnas kemarin juga sempat berpasangan membela klub kami. Paling tadi saling mengingatkan untuk tidak kendur saja di setiap poin," Fadia, menambahkan.
Sementara itu dua poin kemenangan Indonesia lainnya atas China dipersembahkan oleh tunggal putra Alwi Farhan serta ganda putra Daniel Marthin / Muhammad Shohibul Fikri.
Di partai kedua tunggal putra, Alwi Farhan yang sukses meraih poin dalam tiga pertandingan sebelumnya, berhasil mengalahkan wakil tuan rumah juara dunia junior 2024, Hu Zhe An lewat pertandingan dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-15 dan 21-13 dalam durasi 48 menit.
Sedangkan di partai keempat ganda putra, pasangan senior Muhammad Shohibul Fikri / Daniel Marthin yang menjadi penentu kemenangan Indonesia melawan Thailand di babak semifinal pada Sabtu , kali ini sukses membawa Indonesia kampiun Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025 dengan skor akhir 3-1, kala menundukkan pasangan muda Chen Xu Jun / Huang Di dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-15 dan 21-9 hanya dalam waktu 31 menit.
Ini adalah gelar pertama Indonesia di ajang Kejuaraan Beregu Campuran Asia sejak diadakan pertama kali tahun 2017 lalu.
Artikel Tag: Rinov Rivaldy, Indonesia, Siti Fadia Silva Ramadhanti, Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2025
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/rinovfadia-beberkan-rahasia-langsung-klop-di-final-bamtc-2025
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini