Piala Sudirman 2023: India Sikat Australia di Penyisihan Terakhir

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 17 Mei 2023, 22:00 WIB - 15087 views
Piala Sudirman 2023 : India Sikat Australia di Penyisihan Terakhir

Sai Pratheek-Tanisha Crasto/[Foto:Sportstarlive]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Tim kuat India, setelah tersingkir dari Piala Sudirman 2023 setelah kampanye yang tidak mengesankan, menyusul kekalahan dari China Taipei dan Malaysia, mengalahkan tim Australia dengan skor akhir 4-1 dalam pertandingan grup terakhirnya pada hari Rabu (17/5).

Pertandingan pertama hari itu dimulai dengan pasangan ganda campuran Sai Pratheek. K dan Tanisha Crasto, yang kalah dari Kenneth Zhe Hooi Choo dan Gronya Somerville dalam tiga game yang cukup ketat dengan skor 21-17, 14-21 dan 18-21.

Pemain tunggal putra peringkat 7 dunia H S Prannoy mendominasi laga melawan Jack Yu 21-8 dan 21-8 dan menyamakan skor menjadi 1-1.

Pada pertandingan tunggal putri, Anupama Upadhyaya dari India mengalahkan Tiffany Ho dengan straight game 21-16 dan 21-18.

Pasangan ganda putra Arjun MR / Dhruv Kapila juga menyusul dengan mengalahkan wakil Australia, Ricky Tang / Rayne Wang dua game mudah 21-11 dan 21-12.

Menambah kegemilangan pada penampilan tim India pada pertandingan penyisihan grup terakhirnya adalah penampilan tim ganda putri saat Crasto dan Ashwini Ponappa mengalahkan Kaitlyn Ea dan Angela Yu dua game langsung 21-19 dan 21-13.

India mengakhiri kompetisi Piala Sudirman 2023 dengan finis ketiga di grup C setelah kalah dari China Taipei dan juga Malaysia. Australia ditempatkan terakhir di grup setelah kalah dalam ketiga pertandingannya.

Malaysia dan juga China Taipei masing-masing berada di posisi 1 dan 2 dan berhak untuk tiket ke babak perempat final Piala Sudirman 2023.

Artikel Tag: India, Taiwan, Piala Sudirman 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/piala-sudirman-2023-india-sikat-australia-di-penyisihan-terakhir
15087
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini