PBSI Pasang Target Untuk Indonesia Open 2025 Mendatang

PBSI pasang target tinggi untuk Indonesia Open 2025. (Gambar: PBSI)
Berita Badminton Indonesia : Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBSI, Ricky Subagja membeberkan targetnya untuk Indonesia Open 2025 mendatang. Ricky mengatakan bahwa PBSI ingin sektor tunggal putra dan ganda putra membawa pulang gelar dari turnamen berlevel Super 1000 itu.
Menjelang turnamen Indonesia Open 2025 yang cukup bersejarah dan punya level besar, PBSI pastinya tidak main-main dalam melakukan persiapan. Ketika ditanya mengenai target, Ricky Subagja mengatakan bahwa pihaknya ingin melihat pemain di sektor tunggal putra ataupun ganda putra membawa pulang gelar. Tanpa bermaksud merendahkan sektor lain, tetapi Ricky melihat bahwa dua sektor itu adalah yang paling berpeluang saat ini.
"Target kami adalah menggondol satu gelar juara dari tunggal putra atau ganda putra. Sektor yang lain diharapkan terjadi kejutan. Persiapan yang optimal menghadapi Indonesia Open ditambah dengan penampilan yang bagus di Sudirman Cup juga bermain di kandang sendiri yang mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Indonesia, saya yakin para atlet bisa tampil maksimal di turnamen ini," ucap Ricky saat diwawancara oleh media setempat.
"Di ganda putra peluang baik, di tunggal putra juga baik jadi saya rasa di sektor ganda putra dan tunggal putra menurut saya peluang cukup besar. Tunggal putri yang paling penting adalah progress dari para atlet. Ada Alwi itu progres yang kita harapkan makin baik. Alwi harus yakin dan percaya kemampuan di Sudirman Cup baik, mengalahkan nomor 3 dunia. Ini pengalaman yang harus betul betul oleh Alwi dijadikan satu pelajaran. Selain dari pemain-pemain yang memang sudah kelasnya," tutupnya.
Artikel Tag: Indonesia Open 2025, Ricky Subagja
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/pbsi-pasang-target-untuk-indonesia-open-2025-mendatang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini