Nami Matsuyama/Chiharu Shida, Talenta Ganda Putri Terbaik Dunia Asal Jepang

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 14 Okt 2022, 16:00 WIB
Nami Matsuyama/Chiharu Shida, Talenta Ganda Putri Terbaik Dunia Asal Jepang

Nami Matsuyama-Chiharu Shida/[Foto:BadmintonPhoto]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Nami Matsuyama dan Chiharu Shida adalah atlet bulutangkis profesional dari Jepang. Shida dan Matsuyama keduanya sangat dekat di dalam dan di luar lapangan. Dua pemain ini telah menjadi mitra bulu tangkis sejak 2014.

Melihat mereka tanpa gelar atau trofi setelah pertandingan sangat jarang. Gelar pertama yang mereka raih adalah medali perunggu di Kejuaraan Dunia Junior dan Junior Asia 2015. Sejak itu, kran gelar juara mereka terus mengalir. Pada tahun 2021, Nami Matsuyama/Chiharu Shida mampu mencapai 3 final turnamen dengan 2 gelar juara. Pada paruh tahun 2022, mereka mencapai 4 final dan memenangkan 3 kejuaraan.

Pada final Indonesia Open 2021 di Nusa Dua, Bali, Matsuyama/Shida sukses menyabet gelar juara setelah mengalahkan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu. Kemudian, pada 2022 Matsuyama/Shida menjuarai All England Open setelah mengalahkan wakil China, Zhang Shuxian/Zheng Yu. Sementara itu, Indonesia Open 2022 merupakan gelar ketiga Nami Matsuyama/Chiharu Shida tahun ini setelah All England dan Thailand Open 2022.

Nami Matsuyama lahir pada tanggal 28 Juni 1998. Dia memulai karirnya sebagai pemain bulu tangkis sejak usia muda. Dia bergabung dengan tim Saishunkan sebelum menjadi spesialis ganda putri bersama Chiharu Shida. Faktanya, Matsuyama memenangkan gelar internasional senior pertamanya di Thailand pada turnamen Smiling Fish International 2017 bersama Chiharu Shida.

Chiharu Shida lahir di Hachirogata, Jepang, pada 29 April 1997. Bakat Chiharu Shida dalam bermain bulu tangkis sudah terlihat sejak ia masih kecil. Terbukti, ia berhasil meraih medali perunggu di Kejuaraan Junior Asia dan Dunia. Itu diperoleh 2 tahun berturut-turut pada tahun 2014 dan 2015. Saat berpasangan dengan Yuki Fukushima, mereka mampu merebut gelar di Vietnam International 2016.

Dalam beberapa tahun terakhir, bersama dengan Nami Matsuyama, mereka kini berada di peringkat ke-4 di ranking ganda putri BWF. Apalagi Nami Matsuyama/Chiharu Shida mampu menembus peringkat lima besar dunia karena berbagai pencapaiannya.

Artikel Tag: Nami Matsuyama, Chiharu Shida, jepang

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/nami-matsuyamachiharu-shida-talenta-ganda-putri-terbaik-dunia-asal-jepang
1877  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini