Menangi Derby, Leo/Bagas Pastikan 1 Gelar Thailand Masters 2026

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 31 Jan 2026, 20:45 WIB - 204 views
Menangi Derby, Leo/Bagas Pastikan 1 Gelar Thailand Masters 2026

Leo Rolly Carnando-Bagas Maulana/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Bangkok - Pasangan ganda putra Indonesia peringkat 16 dunia, Leo Rolly Carnando / Bagas Maulana berhasil melangkah ke partai final turnamen Thailand Masters World Tour Super 300 setelah menangi derby melawan kompatriotnya di Pelatnas Cipayung, Muhammad Rian Ardianto / Rahmat Hidayat.

Menempati unggulan teratas, Leo / Bagas berhasil menundukkan Rian / Rahmat dua game langsung dengan skor 21-8 dan 21-18, dalam pertandingan yang berlangsung di Nimibutr Stadium, Bangkok Thailand pada Sabtu (31/1) sore waktu setempat.

Dengan kemenangan Leo / Bagas atas Rian / Rahmat, ganda putra Indonesia kini telah memastikan gelar Thailand Masters 2026 setelah di babak final akan bertemu dengan juniornya di tim nasional, Raymond Indra / Nikolaus Joaquin.

Di laga lainnya, pasangan ganda putra Indonesia peringkat 18 dunia, Raymond Indra / Nikolaus Joaquin berhasil menggenggam tiket ke partai puncak turnamen Thailand Masters World Tour Super 300 berkat kemenangan atas wakil asal China, Hu Ke Yuan / Lin Xiang Yi.

Menempati unggulan kedua, mudah saja bagi Raymond Joaquin untuk menundukkan Hu Ke Yuan / Lin Xiang Yi dua game langsung dengan skor 21-16 dan 21-15.

Pasangan baru ganda putri Indonesia, Amalia Cahaya Pratiwi / Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil mencapai final pertama mereka di turnamen Thailand Masters 2026 BWF World Tour Super 300 setelah menyudahi perlawanan wakil asal Jepang, Kaho Osawa / Mai Tanabe.

Amalia / Fadia berhasil menundukkan Kaho Osawa / Mai Tanabe lewat pertandingan ketat tiga game dengan skor 21-23, 21-12 dan 21-15.

Ini adalah final pertama Amalia bersama Fadia sejak dipasangkan pertama kali pekan lalu di Indonesia Masters World Tour Super 500.

Selanjutnya di babak final Thailand Masters 2026 pada Minggu (1/2) , Amalia / Fadia akan berjumpa dengan wakil asal China, Hu Ke Yuan / Lin Xiang Yi.

Sebelumnya langkah pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma / Meilysa Trias Puspitasari harus terhenti di babak semifinal turnamen Thailand Masters World Tour Super 300 setelah menyerah dari wakil asal China, Hu Ke Yuan / Lin Xiang Yi.

Namun, Febriana/Meilysa tak memberikan kemenangan dengan mudah untuk pasangan China karena harus bertarung hingga rubber game dengan skor 11-21, 21-16 dan 15-21.

Artikel Tag: Leo Rolly Carnando, Bagas Maulana, Muhammad Rian Ardianto, Rahmat Hidayat, Thailand Masters 2026

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/menangi-derby-leobagas-pastikan-1-gelar-thailand-masters-2026
Follow Us on Google News
204
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini