Jonatan Christie Akan Tampil Maksimal Lawan Axelsen

Jonatan Christie akan habis-habisan lawan Viktor Axelsen. (Gambar: PBSI)
Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis tunggal putra Indonesia yaitu Jonatan Christie merasa lega bisa melaju ke babak semifinal India Open 2025. Jonatan akan menantang Viktor Axelsen di babak semifinal.
Berhadapan dengan Lin Chun Yi dari Chinese Taipei, Jonatan Christie mendapat perlawanan sengit. Ia memang sempat menang di set pertama, tetapi Jonatan lengah di set kedua. Untungnya, ia berhasil bangkit pada set ketiga sekaligus penentuan. Pada akhirnya, Jonatan memastikan satu tiket menuju babak semifinal India Open 2025. Pada babak semifinal atau empat besar itu, ia akan berhadapan dengan raksasa dari Denmark yakni Viktor Axelsen. Catatan pertemuannya melawan Axelsen memang tidak begitu apik, tetapi Jonatan berjanji akan memberi performa terbaiknya.
"Puji Tuhan bisa lolos ke semifinal. Tidak mudah, lawan bermain cukup cepat dan banyak menyerang. Saya mencoba lebih sabar dan tenang meladeni permainannya. Besok lawan Viktor saya mau berusaha yang terbaik. Kesempatan untuk menang pasti selalu ada," ucap Jonatan saat diwawancara oleh media setempat.
Jonatan adalah salah satu dari dua wakil Indonesia yang berhasil menembus babak semifinal India Open 2025. Selain Jonatan, terdapat pula Gregoria Mariska Tunjung yang tampil tidak kalah apik. Gregoria turut lolos ke babak semifinal setelah mengalahkan salah satu lawan terkuatnya dari tuan rumah, Pusarla V.Sindhu. Menarik untuk dinanti bagaimana langkah Jonatan dan Gregoria di New Delhi nantinya.
Artikel Tag: Jonatan Christie, viktor axelsen
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/jonatan-christie-akan-tampil-maksimal-lawan-axelsen
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini