Berry/Hardi dan Fajar/Rian Lolos Babak Kedua Swiss Open 2019

Penulis: Yusuf Efendi
Kamis 14 Mar 2019, 11:15 WIB
Berry/Hardi dan Fajar/Rian Lolos Babak Kedua Swiss Open 2019

Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Dua pasangan ganda putra Indonesia, Berry Angriawan/Hardianto dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sama-sama melangkah ke babak kedua dengan mengalahkan pasangan Jepang di turnamen Swiss Open 2019 World Tour Super 300 yang berlangsung di Basel, Swiss.

Berry/Hardi yang berada di unggulan ketujuh, berhasil menyingkirkan ganda muda Jepang, Akira Koga/Taichi Saito, lewat pertarungan ketat rubber game dalam tempo 62 menit dengan skor 21-16, 19-21 dan 21-13.

Setelah mengamankan game pertama dengan cukup nyaman, Berry/Hardi mendapatkan perlawanan hebat dari Akira/Taichi yang tampil ngotot di game kedua, beruntung Berry/Hardi mampu kembali ke bentuk permainan terbaik mereka di game penentuan dan berhasil mengklaim tiket babak kedua Swiss Open 2019.

Sementara itu di pertandingan lainnya, semifinalis All England Open 2019 pekan lalu, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tak menemui kesulitan yang berarti kala menundukan ganda putra Jepang lainnya, Mahiro Kaneko/Yunosuke Kubota, dengan straight game yang cukup mudah dengan skor 21-14 dan 21-17.

Fajar/Rian mampu bermain lebih percaya diri sedari menit awal game hingga berhasil mengamankan game pertama dengan skor yang cukup nyaman. Meskipun Mahiro/Kubota mencoba bangkit di game kedua, namun Fajar/Rian tak tinggal diam dan mengambil alih kendali permainan di momen-momen kritis hingga kembali menutup game kedua dan memastikan tiket babak kedua Swiss Open 2019.

"Alhamdulillah bisa menang, hari ini kami lebih banyak penyesuaian lapangan, karena kondisi shuttlecock nya agak berat. Jadi enakin dulu mainnya," kata Fajar usai laga.

Selanjutnya unggulan empat Fajar/Rian, akan menghadapi ganda putra asal Denmark, David Daugaard/Frederick Sogaard untuk memesan tempat di babak perempat final.

Artikel Tag: Berry Angriawan, Hardianto, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, Swiss Open 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/berryhardi-dan-fajarrian-lolos-babak-kedua-swiss-open-2019
1668  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini