Kanal

Vinicius Junior Masih Mandul, Xabi Alonso Beri Pembelaan

Penulis: Demos Why
05 Jan 2026, 09:27 WIB

Vinicius Junior. (Foto: Alberto Gardin/NurPhoto)

Berita Liga Inggris: Manajer Real Madrid, Xabi Alonso, memberikan komentar terkait kegagalan Vinicius Junior mengakhiri paceklik golnya pada laga kontra Real Betis.

Hasil yang sangat memuaskan didapatkan oleh Real Madrid pada lanjutan pertandingan jornada ke-19 La Liga musim ini. Pasalnya, saat menjamu Real Betis di Santiago Bernabeu, Minggu (4/1) malam WIB, Los Blancos berhasil meraih kemenangan dengan skor 5-1.

Lima gol kemenangan Madrid tercipta melalui hattrick Gonzalo Garcia (20', 50, 82'), dan dua gol tambahan dari Raul Asencio (56') serta Fran Garcia (90+3'). Sementara satu-satunya gol balasan Betis dicetak oleh Cucho Hernandez pada menit ke-66.

Terlepas dari kemenangan tersebut, performa Vinicius Junior juga kembali mendapatkan sorotan. Pasalnya, bitang asal Brasil tersebut gagal mengakhiri paceklik golnya di Madrid. Hingga saat ini, Vinicius sudah mencatatkan 15 laga beruntun tanpa mencetak gol di semua kompetisi.

Meski masih belum berhasil mengakhiri paceklik gol, namun Xabi Alonso tetap memberikan dukungan kepada Vinicius. Menurut sang manajer, Vinicius sebagai sosok penting dalam skuadnya dan tetap optimis ia akan segera kembali ke performa terbaiknya.

“Dia memberi kami banyak hal," ujar Alonso seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Dia masuk ke pertandingan dengan sangat baik dan sangat berpengaruh, terutama di babak pertama. Dia gigih dan memberikan banyak kontribusi kepada tim. Saya menikmati penampilannya dan semua yang dia sumbangkan, dan dia akan memainkan peran fundamental. Sekarang kami akan menghadapi Atletico di Piala Super, dan dia akan sangat penting bagi tim.”

“Dia pemain yang matang, dan kami semua di sini untuk saling memberikan dukungan. Kami ingin menunjukkan performa terbaik kami, baik sebagai tim maupun secara individu. Dia adalah, akan menjadi, telah menjadi, dan akan terus menjadi pemain fundamental bagi Real Madrid. Saya yakin Bernabeu akan memberikan tepuk tangan untuknya—saya tidak ragu.”

Artikel Tag: Vinicius Junior, Xabi Alonso, Real Madrid, Real Betis

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru