Kanal

Valverde Sayangkan Ketidakefektifan Barcelona Usai Kalah dari Espanyol

Penulis: Rei Darius
18 Jan 2018, 16:15 WIB

Valverde sesalkan ketidakefektifan Barcelona (Image: Four Four Two)

Berita Liga Spanyol: Ernesto Valverde merasa geram karena ketidakefektifan Barcelona di muka gawang setelah rekor tak terkalahkan di 29 laga dalam semua ajang musim ini diakhiri oleh Espanyol pada leg pertama perempatfinal Copa del Rey.

Pemain pengganti belia dari Espanyol, Oscar Melendo, mencetak satu-satunya gol yang memberikan kemenangan untuk tuan rumah dua menit jelang laga berakhir, namun La Blaugrana, yang terakhir kali kalah dari Real Madrid di Piala Super Spanyol pada bulan Agustus, merasa keheranan dengan hasil di Derby Catalan.

Sepakan penalti Lionel Messi berhasil diselamatkan pada menit ke-60 dan menciptakan peluang yang cukup dalam laga yang mereka dominasi. Dan Valverde meyakini bahwa keputusan buruk di muka gawang juga berkontribusi dalam kekalahan mereka, selagi ia juga merasa penalti yang gagal memengaruhi Espanyol dan para pendukung mereka.

"Meski kesulitan dalam situasi yang strategis, terkadang nampaknya kami yang menderita lebih sebab lingkungan lebih dipertimbangkan daripada peluang," ucap Valverde kepada para reporter. "Namun pendekatan mereka adalah untuk terus bertahan dan menunggu kami, menutup setiap celah dalam. Itu lebih sulit bagi kami, namun kami mendominasinya."

"Kami tidak sukses dalam situasi mencetak gol. Penyelamatan penalti mengaktifkan kembali para pendukung yang sempat ada tensi dan kemudian mereka mencetak gol. Kami ingin lakukan hal yang sama seperti biasa, namun mereka bertahan dengan baik, mereka lakukan hal yang tepat untuk mencetak gol dan aksi heroik Diego Lopez hentikan penalti. Kami harus segera bangkit."

Barcelona akan melakoni leg kedua di Estadio Camp Nou pada hari Kamis (25/1) depan, namun sebelumnya mereka harus menghadapi Real Betis di hari Minggu (21/1) nanti dalam ajang La Liga.

Artikel Tag: Ernesto Valverde, Barcelona, Espanyol, Copa del Rey

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru