Kanal

Valentino Rossi Sadar Tidak Mudah Untuk Taklukkan Trek di Aragon

Penulis: Viggo Tristan
07 Sep 2021, 22:44 WIB

Valentino Rossi sadar harus tampil minim kesalahan di GP Aragon. (Gambar: Motorplus)

Berita MotoGP : Pebalap Petronas Yamaha SRT yaitu Valentino Rossi menyadari bahwa Sirkuit Aragon bukanlah trek yang mudah untuk ditaklukkan. Ia harus bekerja keras dan meminimalisir kesalahan agar dapat hasil yang positif.

Sirkuit Aragon sendiri merupakan trek yang cukup populer di kalangan fans MotoGP. Trek ini sudah lama dipakai dan memiliki layout yang cukup unik. Dari 17 tikungan yang ada, 10 di antaranya menghadap ke kiri alias anti clockwise. Hal tersebut tentunya jadi tantangan bagi semua pebalap termasuk The Doctor untuk bisa menunjukkan performa terbaiknya.

"Saya berharap kami bisa merasakan hal yang sama akhir pekan ini, tapi Aragon bisa sangat menuntut dalam hal cengkeraman ban belakang. Meskipun saya telah naik podium beberapa kali, saya tidak pernah menang di sana. Tata letak treknya bagus dan cepat, tetapi mengendarainya rumit. Anda harus melaju dengan sangat mulus di sirkuit ini untuk menjadi kuat di akhir balapan," ucap Rossi saat diwawancara oleh media setempat.

Rossi sendiri antusias untuk meraih hasil sebaik mungkin di sana. Mengingat musim ini adalah tahun terakhir Rossi berkarier di kelas premier, tentunya ia ingin memberi suguhan yang menawan bagi fans di Aragon. Tahun lalu, Rossi tidak bisa mengikuti balapan di Aragon karena terjangkit Virus Corona. Tahun ini, ia berharap bisa memiliki kenangan manis pada tahun terakhirnya sebagai pebalap profesional.

Artikel Tag: Valentino Rossi, motogp

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru