Kanal

Valentino Rossi Bertekad Tampil Kuat di MotoGP Prancis

Penulis: Abdi Ardiansyah
12 Mei 2021, 13:30 WIB

Valentino Rossi

Berita MotoGP: Valentino Rossi, pebalap Petronas SRT, mengaku berharap dapat tampil dengan performa memuaskan di Le Mans usai membuat peningkatan besar saat tes di Jerez.

MotoGP 2021 bakal memulai balapan kelimanya, MotoGP Prancis, yang digelar pada akhir pekan ini. Beberapa pebalap, termasuk Valentino Rossi berharap dapat membuat peningkatan besar di balapan yang digelar di Sirkuit Le Mans tersebut.

Bagi pebalap berjuluk The Doctor tersebut, memiliki kinerja yang lebih baik di MotoGP Prancis jadi sebuah keharusan usai dalam tiga balapan terakhir kesulitan menemukan kecepatan terbaiknya.

Ban jadi masalah utama bagi Rossi karena menghambatnya untuk mengeluarkan potensi terbaik motor YZR-M1. Titik terang yang didapatkannya saat tes Jerez, diharapkan dapat berlanjut saat tampil di Le Mans.

“Kami menjalani tes yang bagus. Kami berhasil meningkatkan beberapa aspek dan saya berharap itu akan berlanjut di Le Mans. Saya ingin tampil lebih kuat akhir pekan ini, mendapatkan posisi start yang bagus dan melaju cepat daripada di Jerez,” ucap Rossi dikutip dari laman resmi Yamaha.

“Tahun lalu, saya sangat kuat di Le Mans dalam kondisi trek kering. Saya sangat kencang dan memiliki race pace yang bagus. Tapi, tepat sebelum balapan di mulai hujan turun dan saya terjatuh di tikungan pertama selepas start,” tambahnya.

Valentino Rossi saat ini sudah mengumpulkan 13 podium, termasuk tiga kemenangan saat balapan di Sirkuit Le Mans sepanjang kariernya di kelas premier.

Meski sulit, pebalap asal Italia itu berharap bisa finis di posisi lima besar ketika balapan di lintasan yang cukup bersahabat dengannya.

“Ini merupakan trek yang sangat bagus, dengan perubahan arah yang cepat karena banyaknya chicane. Saya sungguh menyukainya. Dengan daya cengkeram yang bagus dan akselerasi kuat, sangat menyenangkan balapan di sana. Kami berharap cuacanya baik sejak FP1 sampai akhir balapan,” tutur Rossi.

Sedangkan rekan setimnya, Franco Morbidelli, yang sukses meraih podium di MotoGP Spanyol, berharap dapat mempertahankan tren positifnya di MotoGP Prancis.

“Saya benar-benar menyukai Sirkuit Le Mans, saya juga meraih kemenangan di sini saat masih di kelas Moto2. Tikungan pertama sangat rumit, Anda harus memasuki tikungan dengan tepat agar lebih mudah untuk melakukan gerakan berikutnya. Trek ini sulit, tapi indah,” kata Morbidelli.

“Saya berharap kami bisa mengonfirmasi hal positif yang kami dapatkan saat tes dan dapat membantu kami sepanjang akhir pekan. Menyenangkan rasanya bisa kembali ke podium di Jerez, dan semoga itu bisa membuat kami tampil kuat akhir pekan ini,” imbuhnya.

Artikel Tag: Valentino Rossi, Petronasi SRT, MotoGP 2021, MotoGP Prancis

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru