Kanal

Thomas Frank Masuk Daftar Pelatih Manchester United yang Baru

Penulis: Demos Why
28 Mar 2024, 09:46 WIB

Thomas Frank. (Foto: Matt McNulty)

Berita Sepak Bola: Manchester United dikabarkan melihat pelatih Brentford, Thomas Frank, sebagai kandidat manajer mereka jika Erik ten Hag dibebastugaskan di akhir musim.

Erik ten Hag belum diberi jaminan atas masa depannya di Manchester United oleh pemegang saham minoritas yang baru, Sir Jim Ratcliffe, dan masih ada sejumlah spekulasi seputar masa depannya.

Setan Merah masih bersaing di Piala FA musim ini, di mana tim tengah bersiap untuk menghadapi tim Championship, Coventry City, di semi final menjelang akhir bulan depan.

Sementara itu, juara Inggris 20 kali itu tetap dalam pertarungan untuk mengamankan tempat di Liga Champions musim depan, saat ini duduk di urutan keenam di klasemen Premier League, enam poin di belakang Tottenham Hotspur yang berada di urutan kelima dan sembilan poin dari Aston Villa yang berada di urutan keempat, yang memiliki satu pertandingan lebih sedikit.

Masa depan Ten Hag masih menjadi bahan spekulasi, dan mungkin akan ada perubahan di bangku cadangan pada akhir musim 2023/24.

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, saat ini menjadi kandidat terkuat untuk posisi tersebut, sementara mantan pelatih Chelsea, Graham Potter, juga masuk dalam bursa kandidat.

Namun, melansir dari FootballTransfers, Man United, yang akan kembali berlaga di Premier League pada akhir pekan mendatang menghadapi Brentford, telah mengidentifikasi Thomas Frank sebagai target utama mereka.

Laporan tersebut mengklaim bahwa manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti, dipandang sebagai target utama, namun klub telah menerima bahwa pelatih asal Italia tersebut berada di luar jangkauan mereka, karena ia baru saja menandatangani kontrak baru di Bernabeu.

Oleh karena itu, Frank berpotensi mengambil alih posisi Ten Hag, setelah melakukan pekerjaan yang mengesankan di Brentford sejak menjadi manajer The Bees pada Oktober 2018.

Artikel Tag: Thomas Frank, Manchester United, Erik ten Hag, brentford

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru