Kanal

Aryna Sabalenka Buka Musim 2026 Dalam Waktu 47 Menit Di Brisbane

Penulis: Dian Megane
06 Jan 2026, 15:22 WIB

Aryna Sabalenka [image: getty images]

Berita Tenis: Aryna Sabalenka secara resmi mengawali musim 2026 awal pekan ini dengan menyatukan kekuatan dengan sahabatnya, Paula Badosa untuk melakoni babak pertama Brisbane International nomor ganda.

Petenis peringkat 1 dunia pun akhirnya mengawali perjalanannya di Brisbane International nomor tunggal. Ia tampil perkasa ketika menghabisi petenis berkebangsaan Spanyol, Cirstina Bucsa dengan hasil telak 6-0, 6-1 dalam waktu 47 menit saja demi melaju ke babak ketiga.

“Yang jelas, servis saya bekerja dengan sangat baik,” seru Sabalenka. “Maksud saya, saya melakukan beberapa servis dan volley, yang seperti ‘Wow’, jadi, ya, saya merasa sangat gembira dengan level permainan saya. Saya merasa gembira bisa kembali. Saya selalu menikmati bermain di hadapan anda semua. Dan ya, itu performa yang memukau dari saya.”

Juara bertahan langsung tancap gas ketika mengawali babak kedua Brisbane International. Setelah Bucsa mengamankan satu peluang break point yang ia hadapi di game kedua, petenis unggulan pertama mengonversi tiga peluang break selanjutnya yang ia ciptakan sebelum memenangkan set pertama dalam waktu 22 menit.

Set kedua berlangsung dengan alur permainan yang hampir sama. Ia menembakkan winner demi winner, total ia melesatkan 18 winner dengan hanya melakukan sembilan unforced error.

Dominasi petenis peringkat 1 dunia di awal musim telah menjadi sebuah tren. Kemenangannya atas Bucsa menandai kemenangan keempatnya secara beruntun di laga pembuka musim yang baru. Selain itu, untuk ketiga secara beruntun ia mengalahkan lawannya tanpa balas di laga pertama musim yang baru.

Kesuksesan juara US Open musim 2025 di awal-awal musim biasanya berlanjut jauh melampaui laga pembuka. Ia telah mencapai final di turnamen pertamanya ketika meengawali musim yang baru dalam tiga musim terakhir dan memenangkan dua di antaranya.

Untuk membuatnya memenangkan tiga gelar di awal musim dalam empat musim terakhir, Sabalenka sebelumnya harus mengatasi Sorana Cirstea di babak ketiga Brisbane International setelah petenis berkebangsaan Rumania menumbangkan petenis unggulan ke-14, Jelena Ostapenko dengan 6-2, 7-6.

Jika petenis unggulan pertama mampu mengatasi Cirstea, ia berpeluang melakoni laga ulang final Australian Open musim 2025 melawan Madison Keys di perempatfinal Brisbane International musim 2026.

Di babak kedua, petenis unggulan kelima, Keys mengeleminasi rekan senegaranya, McCartney Kessler dengan 6-4, 6-3. Sebelum kembali berpeluang menghadapi Sabalenka, petenis AS harus mengatasi Diana Shnaider di babak ketiga setelah petenis unggulan ke-12 mengalahkan petenis berkebangsaan Austria, Anastasia Potapova dengan 6-1, 6-3.

Artikel Tag: Tenis, Brisbane International, Aryna Sabalenka

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru