Kanal

Samir Handanovic Masuk Nominasi Kiper Terbaik Dunia

Penulis: Uphit Kratos
23 Okt 2019, 14:00 WIB

Samir Handanovic/sempreinter.com

Berita Liga Italia : Selain garang di depan, Inter Milan punya penjaga gawang yang membuat para pemain belakang lebih percaya diri saat berada di lapangan. Dia adalah Samir Handanovic.

Peran Samir Handanovic di bawah mistar gawang Inter Milan memang sangat vital. Dalam 8 laga serie A yang dimainkan Nerazzurri, penjaga gawang asal Slovenia ini selalu jadi pilihan utama sang pelatih, Antonio Conte.

Dengan tinggi 193 cm, refleks dan kemampuan membaca pergerakan striker lawan, penjaga gawang 35 tahun ini dinilai cocok dengan pola permainan ala Antonio Conte yang sering menggunakan pemain dengan tipe defensive goalkeeper.

Sebagai bukti kehebatannya, baru-baru ini laman Inter.it mengkonfirmasi jika penjaga gawang sekaligus penyandang ban kapten Inter Milan tersebut masuk dalam nominasi Yashin Trophy 2019, atau penghargaan untuk penjaga gawang terbaik di dunia.

Handanovic akan bersaing dengan beberapa penjaga gawang hebat lainnya, seperti Kepa Arrizabalaga (Chelsea), Alisson Becker (Liverpool), Ederson (Manchester City), Wojciech Szczesny (Juventus), Manuel Neuer (Bayern Munich), Marc-André ter Stegen (Barcelona) dan lainnya.

Pengumuman peraih Yashin Trophy 2019 ini akan diumumkan pada 2 Desember 2019, bersama dengan pengumuman peraih Ballon d’Or 2019.

Musim lalu 18/19, Handanovic berhasil mencatatkan 17 kali clean sheets. Catatan ini semakin disempurnakan dengan keberhasilannya menyabet gelar sebagai penjaga gawang terbaik di Serie A. Akankah prestasi tersebut diikuti dengan gelar penjaga gawang terbaik dunia?

Artikel Tag: Samir Handanovic, Inter Milan, pemain terbaik dunia

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru