Kanal

Pedro Cachin Permalukan Petenis Unggulan Pertama Di Gstaad

Penulis: Dian Megane
21 Jul 2023, 05:05 WIB

Pedro Cachin

Berita Tenis: Petenis berkebangsaan Argentina, Pedro Cachin menjejakkan kaki di perempatfinal pertama pada musim 2023 di Swiss Open, Gstaad.

Petenis berusia 28 tahun pantang menyerah demi menundukkan petenis unggulan pertama, Roberto Bautista Agut dengan 7-6, 7-6 di babak kedua Swiss Open. Ia bangkit setelah tertinggal dengan peluang break di set pertama demi mengantongi kemenangan ketiga atas petenis peringkat 30 besar pada musim ini setelah berjuang selama 2 jam 13 menit.

Statistik kemenangan servis masing-masing tidak terlalu berbeda setelah Cachin memenangkan 73 persen poin dari servis pertamanya dan 55 persen poin dari servis keduanya, sedangkan petenis berkebangsaan Spanyol, Bautista Agut memenangkan 67 persen poin dari servis pertamanya dan 75 persen poin dari servis keduanya.

Bautista Agut acapkali menekan petenis berkebangsaan Argentina setelah ia menciptakan enam peluang break point, tetapi petenis berkebangsaan Argentina tetap tenang dan mengamankan lima peluang break point dan memanfaatkan satu-satunya peluang break point yang ia ciptakan.

Cachin kini melangkah ke perempatinal pertama sejak lolos ke final Cordoba Open musim 2019 dan ia akan bertemu rekan senegara Bautista Agut, Jaume Munar demi satu tempat di semifinal Swiss Open.

Petenis peringkat 110 dunia, Munar membungkam para penonton tuan rumah ketika ia menyisihkan petenis favorit mereka, Stan Wawrinka dengan 7-6, 6-1, sehingga kini ia mencatatkan 6-0 melawan petenis berkebangsaan Swiss di turnamen ATP.

Di aksi lain, petenis berkebangsaan Spanyol, Albert Ramos Vinolas melanjutkan rekor impresif melawan petenis berkebangsaan Italia, Lorenzo Sonego ketika ia melumpuhkan petenis peringkat 42 dunia dengan 6-3, 3-6, 6-4, kemenangan yang mengantarkan dirinya mendominasi head to head mereka dengan 3-0.

Berkat kemenangan tersebut, Ramos Vinolas mengantongi kemenangan pertama atas petenis peringkat 50 besar sejak Oktober 2022. Ia mencatatkaan 0-6 melawan petenis peringkat 50 besar sebelum mengalahkan Sonego.

Petenis berusia 35 tahun, Ramos Vinolas telah menikmati kesuksesan di Swiss Open setelah ia memenangkan gelarnya pada musim 2019 sebelum ia lolos ke semifinal musim lalu.

Ramos Vinolas selanjutnya akan bertemu Juan Pablo Varillas di perempatfinal setelah petenis berkebangsaan Peru membantai petenis berkebangsaan Argentina, Facundo Bagnis dengan hasil telak 6-2, 6-1.

Artikel Tag: Tenis, Swiss Open, Pedro Cachin, Roberto Bautista Agut, Albert Ramos Vinolas

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru