Kanal

Paganin: Inter Punya Modal Kuat Untuk Kembali ke Jalur Scudetto

Penulis: Uphit Kratos
17 Jun 2020, 11:30 WIB

Massimo Paganin/ sempreinter.com

Berita Liga Italia: Mantan bek Inter Milan, Massimo Paganin sangat yakin jika anak asuh Antonio Conte punya semua yang dibutuhkan untuk bisa kembali ke jalur scudetto.

Mantan bek Inter Milan, Massimo Paganin sangat yakin jika Inter punya semua yang dibutuhkan untuk bisa kembali ke jalur scudetto. Tugas anak-anak Nerazzurri saat ini hanya tinggal mengasah mental bertanding, hal yang diakuinya tidak mudah dilakukan.

“Saya sudah dua kali melihat permainan anak-anak Inter, dan saya telah melihat hasilnya. Inter adalah tim yang lebih baik, dan satu-satunya hal yang harus mereka lakukan sekarang adalah, tidak kebobolan gol lagi,” ujar Paganin dalam sebuah wawancara bersama Radio 24.

Pemain yang pernah bermain untuk Brescia dan Bologna tersebut kemudian menyoroti masalah mental anak-anak Inter. Menurutnya, membentuk mental juara memang butuh kesabaran.

“Pekerjaan yang mereka lakukan sudah sangat baik, tinggal memperbaiki masalah mental saja yang masih kurang. Inter harus membuat jalur pertumbuhan, perlu waktu dan kesabaran untuk mencapai titik sempurna. Masih banyak yang harus mereka lakukan,”

“Inter dan Napoli bisa kembali ke jalur Scudetto. Saya tidak melihat mereka menyerah setelah kebobolan. Tim yang kuat secara mental langsung bereaksi, tapi tentu tidak mudah setelah selama 100 hari mereka tidak bertanding.”

Paganin kemudian menilai kinerja Christian Eriksen dalam posisi barunya sebagai gelandang serang. menurutnya, pemain asal Denmark tersebut sudah melakukan tugasnya dengan baik. Tidak hanya itu, Paganin pun memuji Conte yang berani menempatkannya di lini tengah.

Artikel Tag: Inter Milan, Massimo Paganin, Scudetto

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru