Kanal

Lagi! Reece James Dikonfirmasi Alami Cedera Hamstring

Penulis: Fery Andriyansyah
11 Des 2023, 10:45 WIB

Reece James tidak dapat menyelesaikan pertandingan Chelsea melawan Everton. (Foto: James Gill - Danehouse/Getty Images)

Berita Liga Inggris: Pelatih kepala Chelsea, Mauricio Pochettino, mengungkapkan bahwa Reece James "merasakan sesuatu di hamstringnya" saat pertandingan melawan Everton pada Ahad (10/12) malam WIB.

Kapten The Blues itu dipaksa keluar pada menit ke-27 pertandingan di Goodison Park, dengan Levi Colwill masuk sebagai penggantinya dalam kekalahan 2-0 untuk tim tamu. Reece James belum berhasil menyelesaikan pertandingan penuh untuk Chelsea musim ini, dan dia absen antara pertengahan Agustus dan awal Oktober karena masalah hamstring.

Berbicara setelah kekalahan di Goodison Park, Mauricio Pochettino mengatakan bahwa James kembali mengalami masalah pada hamstringnya, dan kini ia akan menjalani pemeriksaan untuk mengetahui sejauh mana cedera tersebut.

"Dia merasakan sesuatu di hamstringnya. Tidak menyenangkan baginya untuk mengalami cedera lagi. Dia adalah pemain penting," kata Pochettino kepada BBC Sport.

Chelsea kini telah menelan dua kekalahan beruntun di Premier League, setelah sebelumnya juga dikalahkan 2-1 oleh Manchester United pada pertengahan pekan. Hasil ini membuat The Blues harus turun ke peringkat 12 di klasemen, tertinggal 14 poin dari tim peringkat empat, Manchester City, yang berhasil bangkit dari ketertinggalan untuk mengalahkan Luton Town 2-1.

"Sepak bola adalah tentang mencetak gol dan kami tidak klinis di depan gawang. Saya sangat, sangat kecewa. Kami tidak mendapatkan poin yang pantas kami dapatkan. Saya pikir kami tampil lebih baik tetapi kami tidak mendapatkan apa yang kami inginkan," tambah Pochettino.

"Ini adalah pertandingan yang harus dimainkan dan dimenangkan. Ini adalah masalah yang perlu kami periksa. Kami perlu menganalisis kenyataan yang ada. Kami perlu berbicara dan mencoba memperbaiki diri di bursa transfer berikutnya."

Artikel Tag: reece james, Mauricio Pochettino, Chelsea

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru