Kanal

Jadi Rider RNF Racing, Impian Raul Fernandez Terwujud

Penulis: Abdi Ardiansyah
23 Mar 2023, 22:00 WIB

Raul Fernandez

Berita MotoGP: Meski RNF Racing kini telah beralih dari motor Yamaha ke Aprilia, Raul Fernandez tetap antusias dengan tim baru yang telah diimpikannya sejak masih di Moto2.

Usai bersinar pada tahun perdananya sebagai pebalap Moto2 pada 2021, Raul Fernandez debut ke kelas utama bersama KTM. Sejatinya ia lebih berminat untuk membela RNF Racing yang ketika itu masih bekerja sama dengan Yamaha.

Tetapi ketika keinginannya tak terwujud dengan KTM yang memboyongnya ke tim satelit Tech 3 untuk diduetkan dengan Remy Gardner. Meskipun sang pebalap tampak kewalahan dengan motor RC-16 sepanjang musim 2022, Fernandez akhirnya bisa pindah ke RNF Racing yang sekarang memakai motor Aprilia.

Ditanya apakah dirinya sengaja mengatur waktu untuk pergi ke tim asal Malaysia yang sekarang menggunakan RS-GP, kuda besi yang lumayan kompetitif di MotoGP, ia membantah.

"Bagi saya itu sulit! Saya tidak tahu apakah mereka berubah atau tidak, tetapi ketika saya tahu kemungkinan untuk datang ke sini, itu bersama Aprilia. Saya dapat mengatakan bahwa saya membalap untuk RNF tetapi saya adalah pebalap Aprilia. Saya menandatangani kontrak dengan Aprilia,” kata Fernandez dikutip dari Crash.

"Saya tidak tahu apa yang terjadi tetapi ketika saya menunjukkan situasi saya dan mereka banyak mendorong saya, saya berkata 'oke, cara saya adalah pergi ke Aprilia' dan menjadi pebalap termuda dengan Aprilia,” imbuhnya.

Artikel Tag: Raul Fernandez, aprilia, RNF Racing, motogp 2023

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru