Kanal

Holger Vitus Nodskov Rune Kenang Laga Kontra Novak Djokovic Di US Open 2021

Penulis: Dian Megane
16 Sep 2021, 22:23 WIB

Holger Vitus Nodskov Rune [kiri] dan Novak Djokovic [kanan] ketika bertemu di US Open 2021

Berita Tenis: Holger Vitus Nodskov Rune benar-benar menikmati ketika bertanding melawan Novak Djokovicdi US Open, meskipun pada akhirnya ia menelan kekalahan.

Petenis muda Denmark yang harus melalui babak kualifikasi demi tampil di US Open musim 2021, berkompetisi dengan cukup baik melawan petenis peringkat 1 dunia, Djokovic, bahkan berhasil mencuri satu set sebelum akhirnya kalah dengan empat set.

“Ketika memasuki pertandingan, rasanya sungguh luar biasa. Semua orang menyemangati dan orang-orang meneriakkan nama saya. Pada awalnya, saya tidak tahu apa yang mereka katakan, tetapi ketika saya mengetahui bahwa mereka meneriakkan nama saya, saya merasa begitu senang dan hampir seperti Roger di lapangan,” seru Nodskov Rune yang menuliskan momen tersebut di blog pribadinya.

“Di momen itu, saya benar-benar dikelilingi hasrat tinggi, orang-orang bahagia, seperti diri saya sendiri, dan kini saya merasa merinding ketika menuliskan tentang hal itu.”

“Tidak perlu dikatakan bahwa tidak mudah bertanding melawan Novak, dan saya tidak bisa berbuat apa-apa selain berjuang.”

“Meskipun saya pikir saya bermain dengan cukup baik di set pertama, saya masih kalah dengan 1-6. Saya hanya harus terus melangkah karena saya tidak merasa saya bermain dengan buruk meskipun hasil akhirnya seperti itu.”

Petenis berusia 18 tahun tidak mampu memperlihatkan permainan terbaik di dua set terakhir dari babak pertama US Open musim ini melawan Djokovic yang telah memenangkan tiga gelar Grand Slam pertama pada musim ini.

“Saya benar. Saya memenangkan set kedua dengan 7-6 dan sungguh suatu energi serta dukungan yang menjadi satu, saya benar-benar menyukainya. Tetapi, di set ketiga saya mengalami kram, yang mulai saya rasakan di akhir set kedua,” aku Nodskov Rune.

“Sudah cukup lama sejak saya mengalami kram. Awal musim ini, hal itu adalah kendala, tetapi kami menemukan keseimbangan yang tepat antara garam dan magnesium sehingga kendala pun terpecahkan.”

“Saya pikir, mungkin semua tekanan sebelum pertandingan dan bertanding melawan Djokovic mungkin membuat otot saya semakin tegang.”

“Selain itu, ia juga bermain begitu dengan dengan garis di setiap pukulannya, jadi, saya harus lebih banyak berlari di setiap poin dibandingkan ketika saya bertanding melawan petenis lain.”

“Saya benar-benar ingin membawa pertandingan menuju set kelima, tetapi hal itu masih harus menunggu untuk saat ini. Meskipun kalah, saya telah mengambil banyak hal positif dari pertandingan itu dan ada banyak hal yang ingin saya kembangkan dalam permainan saya sendiri.”

Artikel Tag: Tenis, US Open, Holger Vitus Nodskov Rune, Novak Djokovic

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru