Kanal

Diego Simeone Dinyatakan Positif Terkena COVID-19

Penulis: Yeddy Julianto
13 Sep 2020, 16:00 WIB

Diego Simeone, pelatih Atletico Madrid (Sumber: Getty Images)

Berita Liga Spanyol: Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, dinyatakan positif COVID-19 dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu (12/09). Ini berarti tim kemungkinan akan tanpa manajer mereka ketika memulai musim La Liga mereka yang dimulai dalam waktu dua minggu.

Atletico Madrid kembali berlatih pada hari Sabtu, tetapi Diego Simeone absen dari latihan karena terkena virus Corona. Awalnya, ketidakhadirannya tampaknya tidak terlalu aneh karena sesi dipimpin oleh Profe Ortega dan fokus pada latihan kebugaran. Tetapi ternyata alasannya adalah pelatih asal Argentina itu terjangkit COVID-19.

Setelah perjalanan pramusim Atleti ke Los Angeles de San Rafael berakhir lebih awal dari yang direncanakan karena sebuah kasus di kamp, dengan seseorang yang melakukan kontak dengan skuat dinyatakan positif terkena virus corona, Diego Simeone dan semua orang di klub menjalani tes PCR pada Jumat pagi. Lalu hasilnya keluar pada Sabtu pagi namun tidak meyakinkan. Jadi pelatih berusia 50 tahun itu menjalani tes lagi dan kali ini hasilnya positif.

El cholo, julukan sang pelatih, tidak menunjukkan gejala seperti yang diumumkan oleh klub pada Sabtu malam. Saat ini sang pelatih harus mengisolasi diri secara mandiri.

Atletico Madrid tidak memiliki pertandingan kompetitif selama dua minggu lagi, karena mereka tidak akan memulai musim La Liga 2020/21 hingga pekan ketiga. Ini dikarenakan partisipasi mereka dalam babak perempat final turnamen Liga Champions bulan lalu. Pertandingan pertama mereka akan dimulai 27 September dimana Los Colchoneros akan menjamu Granada. 

"Tim utama, staf pelatih dan anggota klub menjalani tes PCR pada hari Jumat segera setelah mereka kembali dari kamp pelatihan di Los Angeles de San Rafael setelah tes positif terdeteksi pada seorang anggota staf dalam tes sebelumnya yang dilakukan pada hari Kamis," bunyi pernyataan resmi dari klub.

"Analisis sampel baru ini di laboratorium telah menunjukkan bahwa pelatih kami, Diego Simeone, dinyatakan positif COVID-19. Untungnya, pelatih kami tidak menunjukkan gejala apa pun dan berada di rumahnya yang terisolasi dan memenuhi protokol karantina yang sesuai."

Artikel Tag: Diego Simeona, Atletico Madrid, Virus Corona

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru