Kanal

Colin Sexton Tampil Gila untuk Rusak Momen Debut Trio Anyar Nets

Penulis: Senja Hanan
21 Jan 2021, 14:25 WIB

Colin Sexton ketika berduel dengan bintang Brooklyn Nets, Kyrie Irving.

Berita Basket NBA:Duel sengit terjadi ketika Cleveland Cavaliers menjamu Brooklyn Nets. Colin Sexton pun berhasil merusak momen debut tiga pemain bintang ketika membawa Cavaliers membungkam Nets dengan skor 147-135 lewat dua kali perpanjangan waktu.

Colin Sexton bukan hanya sekadar pencetak angka terbanyak saja. Dia benar-benar jadi momok menakutkan bagi pertahanan Nets, khususnya di babak overtime. Dia mencetak 20 poin beruntun di babak overtime, termasuk satu tripoin yang membuat Cavs memperpanjang nafas. Tripoin di akhir overtime pertama tersebut membuat skor sama kuat 127-127.

Colin Sexton mencetak akurasi 16 dari 29 percobaan. Dia juga menambahkan lima poin dan lima assist. Sexton menjadi pemain Cleveland Cavaliers yang mencetak lebih dari 40 poin, lima rebound, dan lima assist dalam satu pertandingan sejak 2010. Dia bersanding dengan dua legenda Cavs, yaitu LeBron James dan Kyrie Irving.

Pertandingan ini berlangsung hampir tiga jam. Nets sempat memimpin delapan poin di pertengahan kuarter pertama. Tapi penampilan mereka menurun sehingga Cavs bisa mencuri keunggulan di hingga turun minum. Cavs bermain baik di kuarter ketiga. Mereka memimpin 14 poin di akhir kuarter ketiga setelah Damyean Dotson mencetak poin lewat pull-up jumper.

Nets bangkit di kuarter keempat. Mereka unggul 35-26 di 12 menit terakhir. Irving menyumbang 10 poin di kuarter terakhir, termasuk satu lay-up di sisa satu menit. Tambahan dua poin dari Irving tersebut menyeret pertandingan ke babak tambahan karena papan skor menunjukkan kendudukan sama kuat (113-113).

Di babak tambahan waktu, Nets unggul cepat 118-113 dengan tripoin Irving dan floating dari Durant. Tapi Cavs tidak mau menyerah begitu saja. Mereka mengejar sehingga kembali terjadi skor sama kuat 120-120 di sisa 46 detik. Kemudian di sisa 18 detik, Harden mencetak dua tembakan gratis setelah dilanggar oleh Cedy Osman.

Mental bertanding Colin Sexton benar-benar luar biasa. Di sisa waktu 10 detik, Sexton membuat lima poin penting. Dia mencetak lay-up yang membuat Cavs mendekat 124-125. Kemudian setelah Nets kembali memimpin 126-124, Sexton memasukkan tripoin di sisa satu detik. Skor kembali sama kuat 127-127 di akhir overtime pertama.

Di babak tambahan kedua, Nets tampak kehabisan tenaga. Kali ini Cavs menghabisi mereka dengan keunggulan 20-8. Sexton sendiri menyumbang 13 poin selama overtime kedua ini. Cavs menang atas Nets dengan margin 12 poin.

Selain Sexton, Cedi Osman mencetak 25 poin, tujuh rebound, dan tujuh assist untuk Cavs. Disusul, Taurean Prince (17 poin) dan Jarrett Allen (12 poin dan 11 rebound). Kedua peman tersebut tampil melawan Nets untuk pertama kalinya setelah pertukaran pemain minggu lalu. Kemudian Damyean Dotson dan Larry Nance, Jr. masing-masing mencetak 15 poin, dan Andre Drummond menambahkan 13 poin.

Tiga serangkai Brooklyn Nets sebenarnya juga tampil menakutkan. Kevin Durant mencetak 38 poin, 12 rebound, delapan assist, dan empat block. Kyrie Irving mendulang 37 poin dengan akurasi tembakan 57 persen (15 dari 28). Sementara James Harden selesai dengan triple-double (21 poin, 12 assist, dan 10 rebound). Sementara itu, Jeff Green menambahkan 16 poin dan DeAndre Jordan menyumbang 13 poin.

Selanjutnya, Brooklyn Nets akan kembali menghadapi Cavaliers di hari Jumat, 22 Januari waktu Amerika Serikat.

Artikel Tag: Colin Sexton, brooklyn nets

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru