Kanal

Bersikeras Lanjutkan Kompetisi di Tengah Pandemi Virus Corona, Presiden Brescia Kritik UEFA

Penulis: Ananda Barezilla
03 Apr 2020, 23:30 WIB

Presiden Brescia, Massimo Cellino (Foto: Getty Images)

Berita Liga Italia: Presiden Brescia, Massimo Cellino, menolak adanya wacana untuk kembali melanjutkan kompetisi yang rencananya akan dimulai sekitar pertengahan bulan Mei.

Pihak UEFA yakin bahwa sepak bola akan bisa dilanjutkan dalam beberapa bulan mendatang--antara pertengahan Mei atau paling lambat Juli--dan mengatakan bahwa masih terlalu dini untuk menghentikan kompetisi. 

UEFA telah mengumumkan bahwa mereka akan berusaha semaksimal mungkin untuk melanjutkan sisa kompetisi musim 2019/20 ini. Pernyataan itu menimbulkan pro dan kontra di banyak kalangan.

Ada pihak yang setuju untuk melanjutkan kompetisi dan ada juga yang tidak setuju. Massimo Cellino adalah salah satu orang yang tidak setuju dan menyebut kebijakan tersebut sangat tidak sensitif dengan keadaan saat ini.

"Sangat arogan dan tidak bertanggung jawab, mereka hanya memikirkan kepentingan ekonomi dan piala mereka," kata pria berusia 63 tahun ini seperti dilansir dari Football Italia. "Omongan saya terutama berdasarkan pada dua pilar: penghormatan terhadap kesehatan dan keselamatan sistem sepakbola."

Lebih lanjut, Massimo Cellino juga mengkritik kebijakan UEFA yang menurutnya tidak memberikan solusi yang konkret.

"Jika Serie A harus dilanjutkan, kompetisi harus berakhir pada 30 Juni. Apakah mereka akan membuat kita bermain setiap dua hari? Atau apakah UEFA juga punya kekuatan untuk memperpanjang hari dan menjadikannya 72 jam?" ujar Cellino.

"Jika UEFA ingin melakukan sesuatu yang bermanfaat, mereka akan mengirim tabung oksigen dan alat respirator ke Brescia, kami akan sangat berterima kasih untuk itu."

Cellino juga menegaskan bahwa timnya, Brescia, tidak akan mampu melanjutkan pertandingan karena wilayah mereka berada di titik pusat pandemi virus corona di Italia.

"Di Brescia, kami memiliki mobil-mobil truk yang membawa orang mati. Kami berada di pusat epidemi,” tambahnya menegaskan.

"Mereka [pemain Brescia] tidak melakukan aktivitas apapun selama 45 hari. Butuh satu bulan berlatih hanya untuk mengembalikan kebugaran mereka."

Artikel Tag: Massimo Cellino, UEFA, Virus Corona

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru