Kanal

Aston Martin Diharapkan Mampu Atasi Sifat Buruk Fernando Alonso

Penulis: Abdi Ardiansyah
26 Jan 2023, 10:55 WIB

Fernando Alonso

Berita F1: Eks pebalap F1, Felipe Massa, mengingatkan Aston Martin agar tak terkejut dengan sikap buruk Fernando Alonso yang dikenal sulit bekerja dengan rekan setim.

Felipe Massa diketahui sempat empat musim menjadi tandem Fernando Alonso di Ferrari, tepatnya pada 2010 dan 2013. Pria asal Brasil itu dipaksa untuk menjalankan peran sebagai pebalap kedua. Salah satu contohnya yakni saat Sang Kuda Jingkrak memerintahkannya untuk menyerahkan kemenangan kepada Alonso di GP Jerman 2010.

Pada akhirnya Massa jarang bersaing untuk mengklaim podium tertinggi. Ia lalu digantikan oleh Kimi Raikkonen di penghujung musim 2013. Alonso juga angkat kaki setahun kemudian karena harus memberikan tempat kepada Sebastian Vettel.

Untuk diketahui, pria asal Spanyol tersebut dikenal kerap berkonflik dengan rekan setimnya, yang terbaru dengan Esteban Ocon di Alpine.

“Ya, ya, pasti (sulit bekerja sama dengan rekan setim),” kata Massa dilansir dari swiatwyscigow.pl.

“Pertama-tama, dia adalah pebalap yang luar biasa, tidak ada lagi yang bisa Anda katakan di sana. Tapi, cukup sulit untuk bekerja sama di dalam tim. Sebenarnya, tim itu terbelah di tengah. Dan pada akhirnya, itu tidak bagus untuk hasil tim. Dan juga, bagi saya, saya merasa tidak cukup kuat untuk bekerja, membuat tim mendengarkan saya. Itu cukup sulit,” ia menjelaskan.

"Tapi bagaimanapun, itu juga beberapa pembelajaran juga,” tegasnya.

Tahun pertama Felipe Massa di Ferrari pada 2006 dilalui dengan menjadi tandeman sang juara dunia F1 tujuh kali, Michael Schumacher. Ia mengaku senang bisa satu tim dengan Schumacher yang punya segudang pengalaman di kelas permier.

“Itu adalah pengalaman yang luar biasa. Itu adalah waktu yang tepat untuk bisa menjadi rekan satu tim dengan Michael Schumacher. Saya belajar banyak dari dia. Dia adalah pengemudi yang luar biasa,” Massa mengisahkan.

“Kami juga sangat dekat. Pada akhirnya saya beruntung menjadi bagian dari pengalaman itu,” tutupnya.

Artikel Tag: Felipe Massa, Fernando Alonso, aston martin, F1 2023

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru