Kanal

Alan Shearer Puji Performa Manchester United di Final Piala FA

Penulis: Demos Why
26 Mei 2024, 10:29 WIB

Alan Shearer. (Foto: Tom Dulat/Getty Images)

Berita Piala FA: Legenda Newcastle, Alan Shearer, memuji penampilan Manchester United saat mengalahkan Manchester City di laga final Piaal FA musim ini.

Manchester United meraih hasil yang sangat memuaskan pada laga terakhir mereka di musim ini. Pasalnya saat menantang Manchester City di final Piala FA yang digelar di Wembley Stadium, Sabtu (25/5) malam WIB, the Red Devils meraih kemenangan dengan skor 1-2.

Pada laga tersebut, Man United unggul dua gol lebih dulu melalui aksi Alejandro Garnacho dan Kobbie Mainoo. Sementara City baru bisa memperkecil kedudukan di menit ke-87 melalui gol yang dicetak oleh Jeremy Doku.

Menanggapi pertandingan tersebut, Alan Shearer memberikan pujian bagi penampilan Man United yang tampil begitu mengesankan dan dianggap berhasil menjalankan perannya masing-masing.

"Begitu banyak hal yang hilang dari tim Man United di sebagian besar musim ini, namun tidak demikian dengan hari ini. Mereka memiliki sikap yang hebat, mereka keluar dan memainkan instruksi manajer dengan sempurna," kata Shearer kepada BBC One.

"Di babak pertama, setiap pemain memainkan perannya masing-masing. Mereka bertahan dengan kokoh di bawah tekanan di babak pertama."

Shearer juga memberikan komentar terkait nasib Erik ten Hag sebagai manajer Man United yang kabarnya akan segera dipecat.

"Erik ten Hag harus menjawab begitu banyak pertanyaan dan dia pasti sudah mendengar laporan-laporan akhir pekan ini."

"Pada hari final piala, dia harus berurusan dengan wartawan yang menanyakan tentang masa depannya, padahal yang dia ingin lakukan adalah mengatur timnya dan mempersiapkan timnya."

"Dari sisi manusiawi, saya rasa hal ini sama sekali tidak ditangani dengan baik oleh Man United. Jika mereka berencana untuk mempertahankannya, mengapa mereka tidak keluar dan mendukungnya sebelumnya?"

"Namun jika dia akan pergi, cara yang tepat untuk pergi."

Artikel Tag: Alan Shearer, Manchester United, Manchester City, Piala FA

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru