Rublev Tak Biarkan Tsitsipas Halangi Langkahnya Menuju Final Di Rotterdam

Penulis: Dian Megane
Minggu 07 Mar 2021, 10:11 WIB
Andrey Rublev melaju ke final Rotterdam Open 2021

Andrey Rublev makin dekat untuk menangkan gelar turnamen ATP level 500 keempat secara beruntun di Rotterdam Open 2021

Ligaolahraga.com -

Berita Tenis: Andrey Rublev melenggang ke final turnamen ATP level 500 untuk kali keempat secara beruntun setelah memenangkan semifinal di Rotterdam Open musim 2021.

Petenis berkebangsaan Rusia memetik kemenangan 6-3, 7-6 petenis unggulan kedua, Stefanos Tsitsipas di semifinal Rotterdam Open.

Petenis peringkat 8 dunia melesatkan 34 winner, 24 di antaranya melalui forehandnya, demi melaju ke partai puncak setelah 1 jam 37 menit. Dengan kemenangan ke-12 dari 13 pertandingan yang telah ia lakoni, petenis berkebangsaan Rusia membuat head to head melawan Tsitsipas imbang dengan 3-3.

Selain itu, petenis yang telah mengantongi tujuh gelar juga berhasil membalaskan kekalahan di babak tiebreak set penentu melawan Tsitsipas di ATP Finals musim lalu, ketika petenis berkebangsaan Rusia gagal mengkonversi peluang match point.

“Saya bermain tenis untuk bermain di level terbaik, bermain di turnamen terbaik, berusaha berkompetisi, lalu melangkah lebih jauh, dan berusaha memenangkannya,” aku Rublev.

“Final selalu terasa istimewa. Jadi, saya akan berusaha sebaik mungkin.”

Berkat kemenangan tersebut, petenis unggulan keempat semakin memperpanjang kemenangan beruntun di turnamen ATP level 500 menjadi 19 kemenangan. Petenis asli Moskow mengakhiri musim 2020 dengan memenangkan tiga turnamen ATP level 500 secara beruntun di Hamburg, St. Petersburg, dan Wina. Sejak musim 2009, hanya Roger Federer (28) dan Andy Murray (21) yang mencatatkan kemenangan beruntun lebih banyak di turnamen ATP level tersebut.

Rublev tampil menyerang dengan forehand, tetapi di set pertama, servisnya secara konstan berada di bawah tekanan. Ia bersusah payah mengamankan kelima break point yang ia hadapi dengan forehand yang bertenaga dan mendatangi area net, sebelum menutup set pertama dalam waktu 43 menit.

Kedua petenis tidak mampu mendapatkan peluang break point di set kedua, tetapi petenis berkebangsaan Rusia memperlihatkan tajinya di babak tiebreak. Petenis unggulan keempat masih mempercayai forehandnya dan terus maju ke area net. Pada peluang match point pertama, petenis berkebangsaan Rusia melesatkan forehand volley winner demi membukukan satu tempat di final Rotterdam Open.

Di sepanjang pertandingan, petenis unggulan keempat memenangkan 19 poin dari 22 poin yang diperebutkan di area net.

“Saya senang dengan performa saya. Saya senang bahwa saya berada di final. Saya memenangkan beberapa pertandingan epik. Semuanya berjalan baik. Saya hanya ingin tetap berlatih, berusaha berkembang, dan kita akan lihat apa yang akan terjadi,” timpal Rublev.

Artikel Tag: Tenis, Rotterdam Open, Andrey Rublev, Stefanos Tsitsipas

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/rublev-tak-biarkan-tsitsipas-halangi-langkahnya-menuju-final-di-rotterdam
918  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini