Kiki Bertens Tembus Perempatfinal Di St. Petersburg

Penulis: Dian Megane
Jumat 01 Feb 2019, 09:53 WIB
Kiki Bertens Tembus Perempatfinal Di St. Petersburg

Kiki Bertens

Ligaolahraga.com -

Petenis unggulan kedua, Kiki Bertens dengan mudah meloloskan diri ke perempatfinal St. Petersburg Open usai menumbangkan qualifier asal Belgia, Ysaline Bonaventure.

Petenis berkebangsaan Belanda, Bertens menembakkan 13 ace dan memenangkan 90 persen poin dari servsis pertamanya untuk menumbangkan petenis kidal, Bonaventure demi mengukir kemenangan 6-4, 6-2 dalam waktu 1 jam dan menjadi kemenangan ketiganya atas petenis berusia 24 tahun, Bonaventure serta memperbesar peluangnya untuk mengklaim kemenangan gelar pertama di Rusia

“Saya belum pernah memenangkan turnamen apa pun yang digelar di Rusia dan saya benar-benar senang bisa memenangkan pertandingan kali ini,” seru petenis peringkat 8 dunia, Bertens.

“Rasanya selalu menyulitkan untuk bertanding melawan petenis kidal, tetapi kali ini saya bermain dengan baik, terutama di set pertama ketika saya servis saya benar-benar bekerja dengan baik.”

Petenis berusia 27 tahun, Bertens selanjutnya akan berduel melawan petenis tuan rumah, Anastasia Pavlyuchenkova yang mengandaskan petenis unggulan keenam asal Latvia, Ostapenko – juara French Open musim 2017 – dengan dua set langsung.

Di aksi lain petenis unggulan keempat, Aryna Sabalenka juga memastikan diri lolos ke babak delapan besar di St. Petersburg setelah petenis berkebangsaan Belarusia tersebut menyisihkan rekan senegara Bonaventure, Alison Van Uytvanck dengan hasil cukup meyakinkan 6-1, 6-4.

Demi memperebutkan satu tempat di babak empat besar, Sabalenka akan berhadapan dengan petenis tuan rumah, Ekaterina Makarova yang menyingkirkan qualifier asal Ceko, Tereza Martincova dengan 7-5, 6-2.

Artikel Tag: Tenis, St. Petersburg Open, Kiki Bertens, Anastasia Pavlyuchenkova, Aryna Sabalenka

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/tenis/kiki-bertens-tembus-perempatfinal-di-st-petersburg
1007  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini