Soal Desain Sayap, Rossi Lebih Suka Model Lama

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 24 Mar 2019, 20:40 WIB
Soal Desain Sayap, Rossi Lebih Suka Model Lama

Valentino Rossi lebih suka sayap versi lama dari tim Yamaha.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Monster Energy Yamaha yaitu Valentino Rossi mengakui bahwa ia masih lebih suka dengan desain sayap lama untuk motornya. Hal tersebut dikarenakan sayap baru dari Yamaha dianggap masih kurang nyetel dengan aerodinamika motor.

Seiring bergulirnya musim baru 2019, Yamaha sebagai tim yang ingin berbenah tentu berusaha sekeras mungkin agar bisa menandingi tim-tim pabrikan lain. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan menciptakan desain sayap baru yang diharapkan mampu memberi dampak signifikan pada kecepatan motor. Namun sayang, desain sayap baru tersebut justru tidak begitu disukai oleh Rossi. Pebalap yang akrab dengan julukan The Doctor tersebut lantas lebih memilih untuk menggunakan sayap versi lama dari Yamaha.

Ada beberapa hal yang membuat Rossi kurang nyaman dengan desain sayap baru Yamaha tersebut. Salah satunya adalah karena sayap baru itu dianggap masih belum update dengan aerodinamika pada motor yang digunakan. Tidak ingin mengambil resiko, Rossi lantas memutuskan untuk tidak menggunakan sayap baru itu.

“Kami memang berencana memakai kedua desain sayap itu. Maverick sangat menyukai versi baru, tetapi Quartararo dan Franco memakai desain lama,” ucap Rossi.

“Perbedaannya tidak signifikan. Sejujurnya saya lebih baik memakai desain yang lama, tetapi karena Yamaha mengumumkan tidak jadi melakukan update seperti yang direncanakan, maka saya mencoba keduanya. Akan tetapi, saya juga menyukai desain lama,” tutupnya.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/soal-desain-sayap-rossi-lebih-suka-model-lama
3280  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini