Punya Kenangan Manis, Mir Optimistis Petik Hasil Positif di GP Argentina

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 29 Mar 2019, 20:12 WIB
Punya Kenangan Manis, Mir Optimistis Petik Hasil Positif di GP Argentina

Joan Mir optimistis bisa teruskan tren positif di GP Argentina.

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP : Pebalap tim Suzuki Ecstar yaitu Joan Mir mengaku memiliki kenangan manis dalam berlaga di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina. Kenangan manis tersebut lantas membuat Mir semakin optimistis bisa mengulang kesuksesannya di kelas utama MotoGP musim ini.

Seperti yang diketahui, Mir sendiri mampu menjalani debutnya bersama Suzuki dengan manis. Pebalap yang khas dengan nomor 36 tersebut mampu finish di posisi 8 saat mentas di GP Qatar lalu. Ia juga menjadi satu-satunya rookie yang mampu memetik poin di balapan perdana. Dengan catatan positif itu, Mir lantas ingin meneruskan tren apiknya di GP Argentina.

Kepercayaan diri Mir semakin tinggi usai ia mempunyai kenangan manis di Sirkuit yang serupa pada tahun 2017 silam. Kala itu, ia berhasil menjadi pemenang di GP Argentina ketika masih membela tim Leopard Racing Honda di kelas Moto3. Ia pun berharap kesuksesannya dapat kembali terulang musim ini.

“Sirkuit ini sangat menyenangkan, mungkin bakal cocok untuk GSX-RR, tapi juga punya kondisi yang kerap mengecoh. Pada 2017, saya meraih kemenangan perdana saya di Moto3,” ucap Mir ketika diwawancara oleh media setempat.

“Jadi saya mempunyai kenangan yang sangat manis di sini (Sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo). Semoga kenangan itu bisa digantikan dengan kenangan yang lebih baik lagi di kelas tertinggi,” tukas pebalap yang berasal dari Spanyol tersebut.

Artikel Tag: MotoGP 2019, Suzuki Ecstar, joan mir

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/punya-kenangan-manis-mir-optimistis-petik-hasil-positif-di-gp-argentina
526  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini