Petrucci Ingin Jaga Hubungan Harmonis dengan Dovizioso

Penulis: Datuk Nofri
Kamis 13 Des 2018, 14:00 WIB
Petrucci Ingin Jaga Hubungan Harmonis dengan Dovizioso

Danilo Petrucci ingin bekerjasama dengan suasana harmonis dengan Andrea Dovizioso yang menjadi rekannya kini di tim pabrikan Ducati [Image: Autosport]

Ligaolahraga.com -

Berita MotoGP: Pebalap Ducati, Danilo Petrucci menyebut dirinya tak ingin memiliki ketegangan dengan rekan setim yang juga kompatriotnya, Andrea Dovizioso. Mereka mengaku berusaha untuk menghindari situasi memanas seperti yang pernah terjadi antara Dovizioso dan Jorge Lorenzo menjelang berakhirnya musim balapan 2018 lalu. 

Dovizioso memang sempat memiliki hubungan yang tidak harmonis dengan Lorenzo yang musim depan memperkuat tim Repsol Honda itu. Ketegangan diantara keduanya menyusul beberapa kicauan Lorenzo di akun media sosialnya yang bernada menyerang dirinya karena dinilai tidak supportif sebagai seorang rekan setim. Petrucci yang mendapat promosi dari tim satelit Ducati Pramac itu tak ingin hal seperti itu terjadi antara dirinya dan Dovizioso di tim pabrikan asal Italia itu kelak karena selama ini hubungan diantara keduanya sudah cukup baik.

“Dovizioso dan saya berteman baik dan saya juga menghormatinya secara pribadi, apalagi sebagai seorang pebalap, karena torehan prestasinya. Saya ingin bisa seperti dia. Kami sudah berlatih bersama pada musim dingin ini. Kami pun telah berbicara secara terbuka karena kami ingin menghindari permusuhan..

“Kami ingin bekerjasama di pitbox dalam suasana tenang. Kadangkala saya mendatangi tempatnya, begitu juga sebaliknya. Saya bangga bila saya bisa membantunya dengan menjadi rekan setim yang tangguh,” jelas Petrucci.

Sementara itu Dovizioso mengatakan masih terlalu dini untuk bisa memberikan evaluasi soal kontribusi Petrucci sebagai tandem barunya di tim Ducati saat ini, tetapi Dovizioso memberikan komentar yang kurang lebih senada dengan komentar Petrucci tentang hubungan baik diantara mereka sejauh ini.

“Biasanya ketika terjadi perubahan, maka pro dan kontra akan ikut mewarnai. Saat kita memiliki rekan setim seorang juara seperti Lorenzo, sebenarnya hal itu merupakan hal yang spesial. Hanya saja ketika terjadi situasi saat kami hanya mampu meraih sedikit poin, maka situasinya akan bisa sangat berbeda,” terang Dovizioso.

Dovizioso percaya hubungan dengan komunikasi terbuka antara dirinya dan Petrucci sejauh ini akan berdampak positif bagi kemajuan timnya selain akan menguntungkan mereka berdua.

Artikel Tag: Danilo Petrucci, Ducati, Andrea Dovizioso

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/petrucci-ingin-jaga-hubungan-harmonis-dengan-dovizioso
2150  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini