Pedrosa Sukseskan Ritual Comeback-nya dengan Jadi Yang Tercepat Di Assen

Penulis: hendy
Jumat 26 Jun 2015, 15:58 WIB
Pedrosa Sukseskan Ritual Comeback-nya dengan Jadi Yang Tercepat Di Assen

Pedrosa jadi yang tercepat di Assen

Ligaolahraga.com -

Perlahan namun pasti, Dani Pedrosa berhasil menunjukkan kemampuannya setelah sekian lama absen di ajang MotoGP dunia. Pedrosa menampilkan performa memukau saat membalap di sirkuit Assen dalam sesi latihan terbuka, Kamis 25 Juni 2015 kemarin.

Rekan setimnya, Marc Marquez, yang pada saat itu memimpin perlombaan pada sepuluh menit pertama, memperoleh catatan waktu 1 menit 33,589 detik. Beberapa pembalap bergantian mengisi posisi ke dua, tetapi belum ada yang melewati catatan pembalap berusia 22 tahun tersebut. Meski dalam beberapa lap ia berhasil menjadi yang tecepat ternyata pada akhir balapan semuanya berubah.

Pada pengujung sesi, Pedrosa berhasil menyusul rekannya tersebut dan akhirnya menjadi pemimpin balapan hingga akhir lintasan. Menurut catatan, ia berhasil memperoleh waktu 1 menit 33,450 detik dan ini merupakan rekor baru di sirkuit Assen. Menjadi yang tercepat memang tidak mudah menurutnya, selain itu ia juga harus beradaptasi keras dengan kondisinya pasca penyembuhan.

Valentino Rossi yang pada balapan tersebut menggunakan onderdil baru di motor balapnya, tidak berhasil mencatatkan waktu tercepat. Pada saat mengikuti sesi latihan bebas pertama, ia memang berhasil menjadi yang tecepat. Namun pada saat sesi latihan ini, ia hanya memperoleh posisi ke tiga setelah Marquez. Sementara pembalap kelahiran Spanyol, Jorge Lorenzo, memperoleh hasil yang mengejutkan yaitu di posisi ke enam.

Namun balapan yang sesungguhnya masih digelar esok pada tanggal 27 Juni, semua perolehan pada sesi latihan bisa saja berubah pada balapan nanti. Tetapi sebagai yang tercepat pada saat sesi latihan tersebut, Pedrosa yakin dengan kondisinya yang semakin membaik tersebut ia bisa menjadi yang tercepat pada saat balapan esok.

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/motogp/pedrosa-sukseskan-ritual-comeback-nya-dengan-jadi-yang-tercepat-di-assen
822  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini